KOTA MALANG, beritalima.com– Untuk mencegah terjadinya tindak pidana korupsi di Indonesia khususnya Jawa Timur, Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi Republik Indonesia (GNPK-RI) Jatim menjalin kerjasama dengan Universitas Brawijaya (UB) Malang.
Menurut Surjono SH MH mengungkapkan kerjasama dengan akademisi tersebut, berupa sosialisasi kepada mahasiswa mahasiswa Universitas Brawijaya bagaimana tentang pencegahan bahaya laten korupsi di daerah.
“GNPK RI lebih mengedepankan pencegahan, karena kalau pemberantasan itu tugas pokok dari penegak hukum, untuk itu GNPK RI akan mensosialisasikan menanggulangi tindak pidana korupsi di kampus kampus,” katanya Senin (14/08).
Kerjasama tersebut menurut Surjono disambut baik oleh Rektor Universitas Brawijaya M Bisri, bahkan Rektor juga sangat antusias dengan program GNPK RI terkait pencegahan bahaya laten korupsi.
“Saya sudah bertemu dengan rektor UB dan beliau menyambut baik program program GNPK RI,” tukasnya. (Gie)