Cewek Palu Ini, Pilih Kuliah Pisioterapi Ingin Berbakti ke Orang Tuanya

  • Whatsapp

Citizen Reporter

Laporan : Darsil Yahya M
Mahasiswa Hukum UNSA Makassar.

Khaerani Kamil, cewek berparas cantik kelahiran Palu 9 Mei 1999 memilih kuliah di Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan (Poltekkes Kemenkes) Makassar.

Gadis manis dari pasangan Kamil dan Suhada ini mengatakan, memilih kuliah di Poltekkes Kemenkes Makassar karena dari awal niatnya mau sekolah di kesehatan.

Sebenarnya di Palu ada Poltekkes juga, cuma maunya jurusan fisioterapi dan di Palu belum ada jurusan seperti itu makanya saya memilih kuliah di Poltekkes Makassar, ucap anak pertama dari tiga bersaudara ini.

Ditemui media Sabtu (23/12/2017), alumni SMAN 3 Palu ini mengatakan memilih jurusan fisioterapi tentunya tak lepas dari dukungan orang tua.

Kebetulan bapak saya juga pasca operasi saraf terjepit di tulang belakangnya, jadi perlu seorang fisioterapis, katanya.

Jadi itu seperti memotivasi saya sendiri, yah mininal saya bisa berbakti dan mengobati bapak saya sendiri setelah lulus sebelum mengobati orang lain” tuturnya.

Rani sapaan akrabnya juga mengungkapakan, selain mengambil jurusan fisioterapi, dia juga punya hobi jalan-jalan dan senang berorganisasi.

Unit Kegiatan Mahasiswa Gerakan Anti Narkoba Keluarga Poltekkes Kemenkes Makassar (UKM GANK) adalah salah satu organisasi yang dia ikuti dikampusnya.

Rani juga pernah mengikuti organisasi Paskibra, Osis, Risma Masjid, serta mengikuti lomba debat Bahasa Indonesia saat duduk di bangku SMA, katanya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *