Ciptakan Toleransi Beragama, Satgas 754 Bahu Membahu Membangun Gereja

  • Whatsapp

Timika, Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) 754/ENK/20/3 Kostrad bersama dengan masyarakat bergotong royong dalam membangun Gereja Bonggo, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Papua, Selasa (03/3/2020).

Anggota Satgas di bawah pimpinan Letkol Inf Dodi Nur Hidayat ini melakukan kegiatan bersama dengan masyarakat, baik mereka yang beragama Nasrani maupun Muslim bersama-sama membantu membangun Gereja di Distrik Bonggo.

Kegiatan yang di pimpin oleh Serka Mislan selaku Danpos dan 7 orang anggota pos satgas serta beberapa masyarakat ini merupakan salah satu bentuk gotong royong dan toleransi umat beragama yang tercipta di wilayah Distrik Bonggo.

Selain itu, ini merupakan upaya satgas untuk membantu mempercepat pembangunan Gereja di Distrik Bonggo agar bisa segera digunakan oleh masyarakat kampung tersebut.

Letkol Inf Dodi Nur Hidayat selaku Dansatgas dalam rilis tertulisnya di Mimika mengatakan “kami (satgas) siap membantu masyarakat dalam pembangunan Gereja yang ada di Distrik Bonggo, sehingga bisa dapat segera digunakan oleh masyarakat Distrik Bonggo untuk beribadah”.

Ronald (37 th) mengatakan “kami merasa terbantu berkat kehadiran satgas yang selalu membantu segala kegiatan kami di Distrik Bonggo ini, dan kami sangat berterimakasih sudah di bantu dalam membangun Gereja ini”.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait