Cucu Minta Motor, Dapat Hadiah Dari Udian Belanja Di PBM

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Sri Herumawi (62), warga Jalan Anjasmoro Gang Bebau Nomor 23, Kota Madiun, Jawa Timur, bak ‘kejatuhan durian runtuh’. Pasalnya, nenek dari tiga cucu ini, namanya muncul sebagai pemenang hadiah utama berupa satu unit sepeda motor Yamaha dalam “Gebyar Undian Berhadiah Di Pasar Besar Kota Madiun (PBM)”, yang diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan dan diundi langsung oleh Walikota Madiun, di lantai II Pasar Besar Kota Madiun, Kamis 2 November 2017.

“Hadiah utama jatuh pada nomor 18899 atas nama Sri Herumawi. Alamat Jalan Anjasmoro Gang Bebau Nomor 23 Kota Madiun,” kata Walikota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, saat membacakan kupon undian hadiah utama, dengan didampingi Wakil Walikota, H. Armaya, Sekda, H. Maidi, Kepala Dinas Pasar, Gaguk Hariyono serta dua anggota DPRD Kota Madiun.

Ketika didatangi d rumahnya dan diberitahu jika namanya muncul sebagai pemenang hadiah utama, wajah Sri tampak berbinar. Namun seolah tak percaya.

“Ya Allah….terima kasih Ya Allah….aku dapat motor. Tapi tenan to, Mas. Gak ngapusi to? (Tapi betul to, Mas. Tidak menipu khan?),” kata Sri, dengan terus menengadahkan telapak tangannya ke atas dengan suara bergetar.

Perempuan ini baru betul-betul yakin jika dirinya mendapat hadiah utama, ketika saat wawancara berlangsung, ada pejabat Dinas Perdagangan Kota Madiun, yang menelpunnya untuk memberitahu tentang hadiah tersebut.

Ketika dikonfirmasi tentang jumlah kupon yang dimasukkan ke dalam kotak undian, menurutnya, ada sekitar 30 kupon. Bahkan ia sempat mencatat nomor-nomor kupon undian miliknya.

“Semua saya catat nomornya. Cuma ini tadi saya lupa kalau undiannya hari ini. Jadi saya tidak datang. Terima kasih…terima kasih….kebetulan cucu saya minta motor. Biar dipakai cucu saya,” ujarnya dengan suara masih terdengar bergetar.

Walikota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, mengatakan, undian berhadiah ini dimadsudkan agar masyarakat lebih sering belanja di PBM yang merupakan pasar tradisional terbesar di Kota Madiun.

“Untuk meningkatkan supaya pembeli datang ke pasar. Kalau pembeli banyak, pedagang pasti entuk (untung), tambah rejeki. Sedangkan tujuannya, untuk nguri-nguri (melestarikan) pasar tradisionil agar tetap menjadi jujugan (tujuan utama) pembeli,” kata H. Sugeng Rismiyanto.

Selain berhadiah sepeda motor, Dinas Perdagangan Kota Madiun juga menyediakan hadiah almari es dua pintu, televisi led, kipas angin, dan payung. Undian ini hanya berlaku bagi pembeli. (Dibyo).

Foto : Dibyo/beritalima.com

beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *