SURABAYA, beritalima.com – Daihatsu telah melahirkan Astra Daihatsu Ayla, kendaraan jenis low cost green car (LCGC) yang mendapat sambutan hangat masyarakat.
Sebagai mobil perdana keluarga muda, Ayla nyaman membawa ayah, bunda dan anak-anak bepergian keliling kota.
Mengapresiasi para pengguna Ayla, Daihatsu menggelar acara Family Gathering bertajuk “Pesta Seru Ayla” di Surabaya, Sabtu (3/12/2016).
Acara ini diikuti sekitar 250 pengguna Ayla termasuk 50 anggota klub Ayla yang tersebar di Surabaya dan sekitarnya.
Pesta Seru Ayla diselenggarakan untuk mempererat hubungan antar sesama pengguna Ayla, sekaligus silaturahmi Daihatsu dengan para pengguna Ayla.
Suroboyo Carnival dipilih karena memiliki wahana seru keluarga sesuai tagline Ayla sebagai “Sahabat Seru”.
Para peserta gathering ini mendapat T-Shirt gratis dan voucer makan serta minum.
Selain itu juga dapat beragam hadiah permainan, dan peluang untuk mendapatkan puluhan doorprize, antara lain berupa 1 unit televisi, handphone, dan berbagai hadiah menarik lainnya.
Kemeriahan acara Pesta Seru Ayla dibuka dengan aktivitas Goyang Ge Mu Fa Mi Re oleh seluruh peserta.
Beragam acara menarik bagi seluruh anggota keluarga, seperti Treasury Hunt yang dapat dimainkan di 5 spot permainan, yaitu baloon shoot, Water Gun’Challenge, Sweet Wheel, Ayla Trivia Quiz, dan Carnival Photo Booth.
Peserta dapat mengumpulkan stempel di setiap permainan untuk ditukar dengan beragam merchandise menarik dari Daihatsu.
Permainan seru lainnya adalah coloring wallpaper, face painting, serta hiburan da ri lighting dance, grup band, dan magician.
”Melalui acara ini kami ingin mengapresiasi para pengguna Ayla sebagai Sahabat Seru bagi keluarga Indonesia,” kata Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor.
“Kami bersyukur, sejak diluncurkan September 2013 silam, Astra Daihatsu Ayla sudah terjual lebih dari 127.000 unit,” tambahnya. (Ganefo)