Dalam Rangka Hari Jadi ke-102 Kota Madiun, Pemkot Gelar Khitanan Massal

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Dalam rangka Hari Jadi Kota Madiun ke-102, Pemerintah Kota Madiun, Jawa Timur, menggelar khitanan massal di rumah dinas walikota, Jalan Pahlawan, Sabtu 4 Juli 2020.

Khitanan massal hasil kerjasama dengan lembaga amil zakat Nurul Hayat ini, mengkhitankan 60 anak yang berdomisili di Kota Madiun. Masing masing dari wilayah Kecamatan Manguharjo 21 anak, Kartoharjo 19 dan Kecamatan Taman 20 anak.

Walikota Madiun, H. Maidi, mengucapkan terima kasih kepada lembaga amil zakat Nurul Hayat yang telah berpartisipasi untuk kesempurnaan hidup masxarakat (muslim), dalam hal ini khitanan massal.

“Walaupun ini masa Covid-19, namun sunat (khitan) tidak boleh ditunda. Tapi harus tetap menerapkan protokol kesehatan,” tutur H. Maidi.

Bahkan jika masih ada anak yang ingin dikhitan namun belum tercover, ia meminta kepada instansi terkait (Dinas Sosial) untuk melakukan pendataan dan nantinya akan dibiayai walikota.

“Sisanya masih berapa, tolong didata. Soalnya kalau kita gelar serentak, terlalu ramai. Tidak boleh, karena harus jaga jarak,” tandasnya.

Walikota juga berpesan kepada anak anak yang telah dikhitan, agar tidak kemana mana dulu atau di rumah saja untuk menghindari virus Covid-19.

“Pakai masker, sering cuci tangan. Jangan berkerumun tanpa pakai masker. Bila perlu sering sering mandi. Karena penyakit Covid-19 itu, tidak kelihatan. Kepada bapak ibu, tolong anak anaknya dijaga dengan benar. Mari Kota Madiun kita jaga. Apalagi saat ini, Kota Madiun paling baik dibandingkan dengan daerah lain dalam menanggulangi Covid-19,” pesannya.

Menurutnya lagi, untuk menghindari kerumunan dan penerapan protokol kesehatan, khitanan massal ini dibuat empat gelombang.

Dalam kegiatan ini, selain melihat langsung proses khitan tanpa rasa sakit dan tanpa jarum suntik, walikota juga memberikan uang saku dan bingkisan kepada anak anak yang dikhitan.

“Terima kasih pak Wali. Semoga pak Wali sekeluarga panjang umur, sehat selalu,” ucap salah satu peserta khitan massal, Ka’ab Rosyidul Muafi, asal Jalan Tanjung Manis Gg 4 RT 9, Keluaran Manisrejo, Kecamatan Taman.

Hadir dalam khitanan massal ini diantaranya ketua TP PKK Kota Madiun Ny Yuni Maidi yang juga istri walikota, Sekda Rusdiyanto, beberapa pimpinan OPD dan Camat.

Untuk diketahui, seluruh peserta khitanan massal, sebelumnya telah dilakukan rapid test dan semua dinyatakan non reaktif. (Adv/Dibyo).

H. Maidi (atas).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait