Dandim 0813/ Bojonegoro Bekerjasama Dengan PDPM Mendistribusikan 5 Ton Beras dari Pangdam V/Brawijaya

  • Whatsapp

BOJONEGORO, beritalima.com – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak pandemi Corona Virus Disease 2019 atau COVID-19, bekerjasama dengan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM), Kodim 0813/ Bojonegoro, Jawa Timur, melaksanakan kegiatan bakti sosial mendistribusikan 5 ton beras dari Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Widodo Iryansyah, S.Sos.,M.M., untuk masyarakat kurang mampu yang terdampak secara ekonomi dari pandemi COVID -19 pada Minggu (23/8/2020). 


Pimpinan PDPM Bojonegoro, Ali Zulkarnain, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodam V Brawijaya yang telah menitipkan sembako untuk didistribusikan kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kabupaten Bojonegoro yang  terkena dampak pandemi COVID -19.
Pendistribusian 5 ton beras yang terbagi 5 kilogram setiap paketnya ini akan dilakukan di wilayah Kecamatan Trucuk, Tambakrejo, Ngraho, Gondang dan Sekar oleh Pemuda Muhammadiyah.


“Pemuda Muhammadiyah khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Bojonegoro, akan terus bekerjasama dengan semua pihak dalam penanggulangan COVID -19 karena,penanganan pandemi virus Corona ini harus dilakukan secara bersama-sama,” ujarnya.
Sekretaris PP Muhammadiyah Propinsi Jawa Timur, Edy Utomo, mengajak para Pemuda Muhammadiyah untuk terus bersinergi dalam memberantas dan mencegah penularan COVID – 19.
“Teman-teman Pemuda Muhammadiyah dan Kokam Muhammadiyah siap bersinergi dengan Kodim untuk kemanusiaan,” ungkapnya.
Dandim 0813/ Bojonegoro, Letkol Inf. Bambang Hariyanto menyampaikan ucapan terima kasih atas sinergitas kerjasama dalam pendistribusian sembako dari Kodam V Brawijaya. Program-program PP Muhamadiyah sangat bagus, menarik dan patut mendapat apresiasi serta support dari semua pihak.


Adanya bakti sosial dalam rangka membantu dan sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak COVID -19 ini merupakan wujud sinergitas antara TNI dan Organisasi Masyarakat (Ormas), serta terjalinnya suatu koordinasi yang solid antara TNI dan Ormas diwilayah Kabupaten Bojonegoro
“Kita berharap semua pemuda harapan bangsa dapat mempelopori dan bersama-sama TNI membangun, mengabdi untuk kesejahteraan masyarakat,” pungkas Letkol Inf. Bambang Hariyanto.( afi/ich )

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait