BANJARNEGARA – Program TMMD Reguler Ke-102 tahun 2018, mengusung tema “TNI Manunggal Rakyat Membangun Mental, Karakter dan Patriotisme Pemuda”, jadi para pemuda dititik beratkan guna berpartisipasi lebih dalam pembangunan desa. Kali ini Kebupaten Banjarnegara mendapatkan hajatan TMMD Reguler 102 dengan pelaksananya adalah Kodim 0704 Banjarnegara.
Amanah dari pemerintah dan rakyat ini kepada Kodim 0704 Banjarnegara, segera direspon oleh Dandim dengan melaksanakan gelar pasukan TMMD di Lapangan Apel Makodim 0704 Banjarnegara. Senin (9/7/18).
Sebelum diberangkatkan kelokasi pelaksanaan TMMD Reguler di Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum, pasukan ini terlebih dahulu diambil apel pengecekan terlebih dahulu oleh Dansatgas TMMD, Letkol Inf. Bagas Gunanto (Dandim 0704 Banjarnegara), guna menerima petunjuk maupun arahan.
Dandim Bagas menekankan untuk menyiapkan fisik dan mental selama kegiatan TMMD 30 hari berlangsung. “Bukan hanya nama baik Kodim Banjarnegara saja yang dibawa, namun juga nama TNI Angkatan Darat yang harus dijaga demi mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat disana,” tegasnya.
Hal lain yang disampaikan adalah, agar seluruh anggota Satgas TMMD selalu menjaga keselamatan, keamanan dan kesehatan selama menunaikan tugas. “Bangun komunikasi dan silaturahmi secara harmonis dengan penduduk sekitar, serta pemanfaatan waktu seefisien mungkin untuk melakukan kegiatan yang positif di lapangan dalam membantu kesulitan mereka disana,” pungkasnya.
Pasukan Satgas TMMD yang mengikuti Apel Gelar, antara lain dari Yonif 405/Surya Kusuma, Yonif 406/Chandra Kusuma, Yon Zipur 4/Tanpa Kawandya, Zibang 1/IV Purwokerto, Lanud Jenderal Sudirman Purbalingga serta personel dari jajaran Kodim 0704 Banjarnegara selaku tuan rumah hajatan.
Selain menjadi pasukan upacara dalam pembukaan maupun penutupan TMMD, pasukan inilah yang nantinya akan menjadi tulang punggung pembangunan di desa sasaran TMMD dan akan dibantu personel dari Polres dan Pemkab Banjarnegara serta masyarakat itu sendiri sebagai obyek dari pembangunan. Setelah pelaksanaan apel gelar, pasukan ini bergeser ke Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum dan akan menempati 22 rumah penduduk yang sudah diploting sebagai orang tua asuh 1 bulan selama TMMD berlangsung.(pendim0704bna)