Dandim Santoso Dan Ketua PERGATSI Gelar Syukuran Keberhasilan Gateball Labuhanbatu

  • Whatsapp

LABUHANBATU, beritalima.com – Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso bersama ketua Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PERGATSI) Labuhanbatu M. Surya Bakti, S.Sos Gelar syukuran atas keberhasilan Team Gateball Labuhanbatu meraih juara 2 Nasional yang diselenggarakan Pangdam I/BB, Selasa (11/12/2018).

Dandim Santoso dalam sambutannya mengatakan “patut saya apresiasi atlit gateball Labuhanbatu semangatnya luar biasa gerimis, hujan, panas terik latihan tetap semangat dan punya mental juara”, ujar Dandim.

“Gateball di Labuhanbatu ini baru satu tahun lebih tapi sudah mengukir prestasi juara 2 Tingkat Nasional, tidak tertutup kemungkinan rekan – rekan atlit gateball bisa bertanding di luar negeri”, ungkapnya.

Dandim Santoso menambahkan jangan cepat merasa puas, juara yang diraih ini menjadi pijakan untuk meraih prestasi yang lebih baik, tingkatkan terus latihan, asah kemampuan baik skill, teknik dan stamina sebab kedepan even – even besar akan di hadapi.

Ketua Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PERGATSI) Labuhanbatu M. Surya Bakti, S.Sos mengucapkan “terimakasih kepada Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso yang selalu memberikan motivasi kepada kami baik Fasilitas maupun materil, saya juga ucapkan terimakasih Kepada KADISDIK labuhanbatu, KADISPORA Labuhanbatu yang juga turut mendukung dan memberi semangat team gateball Labuhanbatu”, ujarnya.

M. Surya Bakti menambahkan juara 2 tingkat Nasional yang kita raih ini adalah awal untuk kita lebih giat berlatih dan terus berlatih dan tingkatkan terus kemampuan untuk mencapai hasil yang maksimal nantinya, PERGATSI Sumut telah mempercayakan kepada saya untuk persiapan atlit PON, dan persiapan atlit untuk kejuaraan Dunia di Bangkok atau di Jepang.

KONI Labuhanbatu yang diwakili Yuniman Zebua mengatakan “titip salam Plt. Ketua dan Sekretaris KONI Labuhanbatu mengucapkan selamat kepada PERGATSI Labuhanbatu atas prestasinya mengukir prestasi gemilang meraih juara 2 tingkat Nasional,dan ini menjadi contoh kepada Cabor-cabor lainnya di Labuhanbatu untuk meninggkatkan prestasi atlitnya”.

Acara syukuran yang penuh kekeluargaan ini dihadiri Dandim 0209/LB, Kasdim dan para personil TNI ,pengurus PERGATSI Labuhanbatu, KONI Labuhanbatu, mewakili KADISDIK Labuhanbatu, mewakili DISPORA, Pegiat olah raga, dan para atlit Gateball, acara juga diisi dengan penyerahan hadiah kepada Dandim Santoso serta Fhoto bersama. (Oelies).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *