Danramil 0825/04 Genteng Hadiri Rapat Lokakarya Lintas Sektoral

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Danramil 0825/04 Genteng Kapten Inf Mustohir menghadiri rapat lokakarya mini lintas sektoral di yang dipusatkan di Rumah Makan Dapur Mina Desa Genteng Kulon Kecamatan Genteng yang dilaksanakan oleh UPTD Puskesmas Genteng Kulon dalam rangka kerjasama pihak Puskesmas dengan Forkopimka Genteng dan masyarakat. Sabtu, 13/10/2018

Kegiatan rapat tersebut membahas arti pentingnya peranan tenaga kesehatan terutama bidan desa dan dukun beranak sebagai ujung tombak tenaga kesehatan yang berhubungan langsung dengan masyarakat dari ibu hamil, bayi, balita, remaja sampai manula, selain itu juga kesehatan merupakan modal utama untuk melaksanakan segala kegiatan, karena Jika manusia tidak sehat atau sakit niscaya tidak akan bisa melaksanakan seluruh kegiatan seperti beribadah, bekerja dan kegiatan lainnya.

Menjaga kesehatan adalah tugas masing-masing individu, karena hanya kita sendirilah yang tahu apakah kita dalam keadaan sehat atau sakit.

Kegiatan Lokakarya mini yang dilaksanakan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh setiap Puskesmas yang dihadiri oleh muspika, tenaga kesehatan, masyarakat serta seluruh dukun beranak di wilayah Kecamatan Genteng.

Dalam kesempatan tersebut Danramil 0825/04 Genteng Kapten Inf Mustohir mewakili Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Inf Ruli Nuryanto menyampaikan agar setiap ada permasalahan tentang kesehatan agar selalu dikoordinasikan antara muspika, tenaga kesehatan/Bidan Desa, dukun beranak dan masyarakat karena kita semua saling berhubungan. Dengan adanya koordinasi yang baik setiap permasalahan akan mudah diselesaikan dan untuk menekan angka kematian ibu dan anak.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadir oleh Babinsa Desa Genteng Kulon Serma Deni Kurniawan. Dengan tujuan untuk mempermudah Babinsa ketika berkoordinasi berkenaan dengan Bidan Desa dan Dukun Beranak yang ada diwilayah binaannya.

Keterlibatan TNI secara langsung khususnya para Babinsa yang berperan sebagai ujung tombak Satuan Teritorial yang berada langsung di tengah Masyarakat diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam menyelesaikan masalah kesehatan di wilayah binaannya.

Pada kesempatan itu Danramil 0825/04 Genteng Kapten Inf Mustohir juga menambahkan, tentunya anggota kami dilapangan yaitu Babinsa akan selalu berusaha agar lebih dekat dengan masyarakat dan selalu siap untuk membantu setiap permasalahan yang terjadi dimasyarakat terutama masalah kesehatan, Bantuan yang kami berikan tentunya sesuai dengan kemampuan yang kami miliki melalui peran serta Babinsa diwilayah Desa Binaannya,”imbuhnya. (Abi/Pen25)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *