BANYUWANGI, beritalima.com – Personel Koramil 0825/15 Wongsorejo yang dipimpin oleh Danramil 0825/15 Wongsorejo Kapten Inf Totok Yulianto bersama unsur tiga pilar Desa Wongsorejo dan warga melaksanakan kegiatan Kerja Bakti pembersihan saluran air atau parit yang sudah tersumbat oleh tumpukan sampah, di sepanjang jalan Di dusun Karangrejo Selatan Desa Wongsorejo, Jum’at, 18/01/2019
Banyuwangi.Kegiatan pembersihan saluran air atau parit yang dilaksanakan oleh personel Koramil 0825/15 Wongsorejo bersama unsur tiga pilar dan warga tersebut melibatkan sekitar 50 orang, adapun bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan karena apabila saluran air tersumbat dengan sampah-sampah, maka akan terjadi peluapan air ke badan jalan dan sampah akan semakin menumpuk.
Menurut Danramil 0825/15 Wongsorejo yang memimpin pelaksanaan kerja bakti pembersihan parit tersebut mewakili Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Inf Ruli Nuryanto menuturkan,” Kegiatan kerja bakti ini sudah menjadi rutinitas yang harus dilaksanakan setiap bulannya untuk menghindari penumpukan sampah di saluran air atau parit selama musim penghujan ini, kami sebagai aparat teritorial khususnya para Babinsa hal seperti ini sudah merupakan tugas utama serta tanggung jawab untuk membantu masyarakat dalam menjaga kebersihan kampung atau Desa binaanya. Agar masyarakat tidak sampai terserang penyakit akibat tersumbatnya parit yang dapat membuat genangan air serta menjaga hubangan baik antara TNI dan masyarakat lebih dekat lagi,”tuturnya
Danramil 0825/15 Wongsorejo Kapten Inf Totok Yulianto juga menambahkan,” kegiatan kerja bakti ini adalah untuk pembinaan Teritorial, guna menjalin kemanunggulan TNI-Rakyat, dengan kegiatan ini, Koramil 0825/15 Wongsorejo melalui Babinsa diwilayah binaan bersama masyarakat binaannya dapat berinteraksi dengan sehat, sehingga tercipta kemanunggalan TNI-Rakyat yang positif dan optimal,ā€¯imbuhnya.
Kegiatan kerja bakti pembersihan parit tersebut selain dihadiri oleh Danramil 0825/15 Wongsorejo Kapten Inf Totok Yulianto juga dihadiri oleh Kepala Desa Wongsorejo bapak Imam, Babinsa Wongsorejo Serda Gunarto, Kepala Dusun 3 bapak Solikhin, Ketua Rt 02 bapak Sugianto serta Warga masyarakat Dusun karangrejo selatan Desa Wongsorejo Kecamatan Wongsorejo.(Abi/Pen25)