Dengan Latihan Alarm Stelling, Tim CRT Polda Kalteng Tingkatkan Kesiapsiagaan

  • Whatsapp

PALANGKARAYA, beritalima.com – Meski hari libur, ratusan personel Sat Brimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) dan personel yang tergabung dalam Crisis Response Team (CRT) meningkatkan kemampuan yang dimilikinya dengan berlatih di halaman Mapolda Kalteng, Minggu (4/5/2017) pukul 13.00 WIB.

Latihan kali ini, dengan tujuan meningkatkan kemampuan kesiapsiagaan masing-masing anggota Tim dengan melakukan Latihan Alarm Stelling atau panggilan luar biasa (PLB). Hal ini terlihat pada saat Kapolda Kalteng Brigjen Pol Drs. Anang Revandoko, melalui Wakapolda Kombes Pol Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., melakukan panggilan mendadak tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu.

Menurut Wakapolda, kegiatan ini perintah langsung Kapolda Kalteng, dengan tujuan untuk melatih Tim CRT, agar lebih sigap dan cepat merespon apabila secara mendadak terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Saya berharap semua personel dihadapan saya ini, apabila sewaktu-waktu dibutuhkan harus cepat berkumpul dan utuh seperti sekarang”, perintah Wakapolda.

Wakapolda juga menambahkan, agar semua personel Tim CRT harus tetap stanby dan selalu meningkatkan kewaspadaan. Tim CRT Polda Kalteng pergerakannya dibawah kendali Direktur Reserse Kriminal Umum.

“Tim CRT ini dibawah kendali Dirserkrimum,” tandasnya.

*KH*MISRAN HARIS**

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *