Di Anggap Berprestasi Sejumlah Tokoh di Ganjar Penghargaan Oleh Aliansi Pendidikan

  • Whatsapp

DEPOK,beritalima.com
Jelang akhir tahun aliansi pendidikan Kota Depok yang di gawangi oleh Mulyadi Pranowo sebagai sekjen menggelar acara Refleksi Akhir tahun dengan memberikan sejumlah penghargaan kepada para tokoh yang di anggap memiliki prestasi dan berhasil memajukan di bidang pendidikan.

Acara yang di gelar di Hotel Bumi Wiyata ini di hadiri oleh sejumlah toko baik dari Pemerintahan Kota Depok maupun dari Dunia Pendidikan.

Menurut Mulyadi pemberian penghargaan ini dalam rangka memberikan penghargaan kepada para tokoh yang di anggap mampu berprestasi dalam mengelola pendidikan.

“Adapun kriteria menurut aliansi pendidikan Ada kepala sekolah inovatif,Kepala yayasan inovatif , Kepala Sekolah berprestasi swasta dan MKKS, semua ini di berikan penghargaan nothing to lose dalam rangka sama-sama dengan stakholder yang lain bagaimana dalam memajukan pendidikan yang lebih baik dimasa yang akan datang,” jelasnya,kamis (30/12/2021)

Lebih lanjut pihaknya membeberkan nama-nama yang pastas dan di anggap layak untuk menerima penghargaan diantaranya.

Penerima penghargaan :
Ibu Elly Farida
Igun Sumarno
Qonita Litfiah
H. Muhammad Thamrin
Sarwanto
Salim Bangun
Nurhasan
Wawan ridwan
Syamsuri
Komar Suparman

Tidak hanya itu pihaknya juga menyampaikan bahwa aliansi ini terdiri dari delapan LSM yang semuanya berkonsentrasi di bidang pendidikan.

“Di antaranya yang tergabung adalah LSM Peduli Pendidikan Indonesia,Gappura,Pos Peduli Pendidikan,Lebar,News,Komunitas Mitra Pengembangan,LPPI dan Komppas (komunitas orang tua murid peduli pendidikan Sekolah),” jelasnya

Sebagai Sekjen Aliansi pihaknya juga menekankan kepada seluruh LSM yang tergabung di dalamnya agar dapat bertindak secara profesional dengan menjunjung idealisme yang tinggi dan mampu beebuat yang baik dan positif.

“Harapan saya apabila ada stakholder atau pembuat kebijakan ada kesalahan-kesalahan tentunya wajib kita ingatkan dan tidak harus di tekan di peras karena LSM harus memberikan edukasi yang baik karena salah satu tugas LSM adalah mengawal dan menegakkan aturan perundang-undangan,” katanya

Tidak hanya itu pihaknya juga menyampaikan bahwa aliansi berharap dapat menelorkan kode etik LSM Pendidikan yang saat ini belum ada untuk itu dirinya akan berusaha untuk mewujudkan hal tersebut agar dapat menjadi contoh bagi yang lain.

“Minimal anggota di dalam aliansi dulu yang akan kita bina agar mempunyai standart pemahaman,standart gerak,standar moral sehingga temen-temen itu bergerak memiliki nilai-nilai positif,” harapnya.

Sementara itu Kepala sekolah SMKN 3 Samsuri dan Wawan Ridwan Kepala Sekolah SMAN 2 mengucapkan terima kasih dan mendukung kegiatan aliansi pendidikan.

“Pertama saya ucapkan selamat buat Aliansi Pendidikan Kota Depok yang telah melaksanakan acara dengansukses.
Tentu saya mengucapkan rasa syukur atas kepercayaan teman-teman Aliansi atas penghargaan yang diberikan kepada saya .
Semoga kinerja temen-temen Aliansi terus meningkat sejalan dengan perkembangan digitalisasi yang begitu pesatnya.Kegiatan sepeti ini sangat positif dan harap dilanjutkan ditahun-tahun berikutnya.

“Profesionalisme adalah sebagai pegangan kita semua dalam melaksanakan tupoksi.
Terima kasih terus dan tetap berkarya dan berinovas,” ucapnya

Wawan
“Saya atas nama pribadi mengucapkan terima kasih atas perhargaan dan kepercayaan yang di berikan aliansi pendidikan kepada saya karena saya sendiri merasa belum berbuat apa-apa,semoga kepercayaan teman-temen aliansi dapat memacu saya dan temen-temen peggiat pendidikan untuk dapat berbuat dan berinovasi dalam memajukan pendidikan di kota Depok,

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan saya berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai di sini tetap dapat terus di lanjutkan setiap tahun nya,” kata Wawan mantan Kepala Sekolah SMAN 11 di sela-sela acara. (Yopi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait