DEPOK ,beritalima.com
Di tengah masa pandemi warga Cisadane, Depok Timur tetap semangat memperingati HUT RI 76 dengan menggelar berbagai perlombaan tentu dengan menerapkan protokol kesehatan.
Meski berbeda dengan sebelum masa pandemi ,tapi warga cisadane tetap bisa membuat perlombaan secara sederhana,hal tersebut nampak dari raut muka anak-anak yang penuh dengan kegembiraan.
Seperti di ungkapkan fajar bocah 10 tahun dirinya merasa sangat senang bisa mengikuti lomba makan kerupuk meski tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya.
“Senang bisa ikut lomba,saya ikut 2 lomba makan kerupuk sama bawa kelereng,” jelasnya dengan wajah penuh gembira,Selasa (17/08/2021)
Tidak hanya fajar saja yang merasakan kegembiraan tetapi doa dan harapan warga juga ikut di panjatkan berharap pandemi yang telah berlangsung selama hampir 2 tahun semoga lekas berakhir, sehingga roda per ekonomian masyarakat dapat segera pulih.(Hanny/Yopi)