Diberitakan Gruduk Rumah Wartawan, Ini Jawaban Camat Robatal Sampang

  • Whatsapp

SAMPANG, beritalima.com| Camat Robatal Kabupaten Sampang Kiyatno, sangat menyayangkan munculnya pemberitaan di salah satu media online, yang mengatakan jika Camat Robatal beserta Kapolsek dan perangkat Desa Jelgung gruduk rumah salah satu wartawan.

Hal itu di karenakan tujuan dari kedatangannya menindak lanjuti adanya laporan yang mengatasnamakan warga, jika ada pekerjaan proyek dana desa (DD) yang dikerjakan asal asalan, sehingga pihaknya memutuskan untuk mendatangi lokasi dengan mengajak Kapolsek dan perangkat desa.

Bacaan Lainnya

“Kemarin itu ada yang telpon saya dan mengatakan jika pekerjaan rabat beton di Desa Jelgung dikerjakan asal asalan, dan kami langsung ke lokasi yang kebetulan melewati halaman lembaga Raudhatul Ulum milik Ketua MUI Robatal KH. Fauzi Zeyn,” jelasnya saat dihubungi beritalima.com di balik cellular, Rabu (7/8/2019).

Menurutnya, Ia mengetahui jika sebenarnya tidak ada permasalahan dalam pekerjaan, hanya saja ada yang tidak terima dan menganggap pekerjaan tersebut tidak ada koordinasi sebelumnya, padahal itu melalui pengajuan warga yang disampaikan saat musrembangcam 2018 lalu.

“Saat mendatangi lokasi kami juga mengajak pendamping Desa untuk memastikan kualitas pekerjaan itu, dan saat itu ada sedikit cek cok antar keluarga, sehingga saya putuskan untuk menyelesaikan secara musyawarah kekeluargaan.” katanya.

Terkait dengan pemberitaan itu, pihaknya sangat menyayangkan sekali adanya media online yang mengangkat berita hanya sepihak, dan Pihaknya tidak mengetahui siapa wartawan itu dan dimana rumahnya.

“Saya tidak tahu dan kenal yang ngaku wartawan itu, karena saat di lokasi yang saya temui kiyai, apalagi ada bahasa penawaran uang dan semacamnya itu,” sesalnya.

Kiyatno juga berharap jika ada permasalahan apapun itu yang muncul di wilayah Robatal, agar di konfirmasikan terlebih dahulu sehingga tidak menimbulkan kegaduhan dan berimbang. [Fa]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *