Dinas Kominfo Kota Madiun Gelar Forkor Kehumasan

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Madiun, menggelar acara Forum Koordinasi (Forkor) Kehumasan dan Jumpa Pers Publikasi Data Statistik Daerah Kota Madiun 2017, di gedung Diklat, Jalan Duku Kota Madiun, Jawa Timur, Selasa 17 Oktober 2017.

Acara yang dibuka Walikota Madiun ini, menghadirkan narasumber, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun, Firman Bastian.

Dalam sambutannya, Walikota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, antara lain mengatakan, statistik mempunyai tiga dimensi. Pertama data, informasi dan angka. Kedua sistem perpaduan di dalam penyelenggarakan statistik. Ketiga, terkait ilmu. Yakni ilmu mempelajari tentang cara-cara di dalam mengumpulkan, mengolah, menganalisa menyajikan data.

“Disamping itu, kalau dilihat dari manfaat statistik, informasi inilah yang menjadi rujukan dasar dari pemerintah, LSM dan masyarakat secara umum. Ini penting untuk menjadi rujukan Pemkot Madiun, ” kata H. Sugeng Rismiyanto.

Disamping itu, lanjutnya, ada statistik sektoral. Statistik ini ditampilkan oleh pemerintah mulai dari pusat, provinsi dan Pemkot Madiun. “Tentu saja ujung tombaknya adalah data, penyajian dan analisa yang dicapai oleh Pemkot Madiun secara komprehensif. Tapi secara detailnya menjadi wilayah OPD dimana angka-angka yang dalam penyajiannya direduksi dalam bentuk kwalitatif,” tambahnya.

Sedangkan yang terakhir adalah statistik khusus. Yakni produk-produk dari kesimpulan penyajian dan analisa oleh masyarakat secara umum.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Madiun, Subakri, mengatakan, acara ini diselenggarakan dengan tujuan dalam rangka sinergitas antara Pemkot Madiun dengan insan pers.

“Ini dalam upaya mewujudkan Kota Madiun yang lebih maju dan sejahtera,” kata Kepala Dinas Kominfo Kota Madiun, Subakri.

Selain wartawan, hadir dalam acara tersebut yakni Sekda Kota Madiun, H. Maidi, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah dan undangan lainnya. (Dibyo).

beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *