Dinilai Merugikan, Hewan Ini Diburu TNI

  • Whatsapp

TUBAN- Upaya pendampingan terhadap petani Tuban dalam rangka turut mewujudkan Kabupaten Tuban sebagai lumbung pangan nasional terus dilakukan oleh jajaran TNI dari Kodim 0811 Tuban. Seperti halnya yang dilakukan oleh anggota  Koramil 0811/18 parengan bersama Dinas Pertanian Kecamatan Parengan dalam melakukan penyemprotan hama wereng tanaman padi di persawahan milik kelompok tani Desa Mojomalang

 
“Kegiatan bersama ini dilakukan untuk memberantas hama wereng yang ganas dan merusak tanaman padi milik petani” demikian diungkapkan oleh Danramil 0811/18 Parengan Kapten Inf Subandi, disela-sela kegiatannya, Sabtu (21-1-2017).
 
Menurutnya, penyemprotan itu dilakukan untuk mencegah dan menyelamatkan tanaman padi yang rusak diserang hama wereng. Sehingga, akan memperoleh peningkatan dan kualitas hasil padi bagi petani. “Populasi wereng ini terus mengalami peningkatan, sehingga perlu dilakukan penyemprotan satu bulan sebelum masa panen raya tiba” tandasnya.
 
Penyemprotan hama wereng yang dilakukan dilahan pertanian milik petani Ds Mojomalang yang tergabung dalam Kelompok Tani (Poktan) Tani asri , dipandu petugas PPL Joko Patkor.  (Pen )
beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *