Dinilai Sukses Ajak Warganya Bangkit Lawan Pandemi, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan

  • Whatsapp

TRENGGALEK, beritalima.com –

Mendapat penghargaan dari JTV karena dianggap sukses memimpin di tengah krisis disaat Pandemi Covid 19, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin ajak warganya optimis bisa bangkit melawan pandemi.

Usai menerima penghargaan tersebut Bupati Trenggalek menuturkan, “terimakasih kepada semuanya yang sudah bekerja. Semoga ini menyemangati semua insan di Trenggalek,” tutur suami Novita Hardini itu, Jum’at (11/3/2022).

Diserahkan secara live di stasiun TV kebanggan masyarakat Jatim, pemimpin muda itu berpesan, “terus bekerja dan optimis bangkit menghadapi pandemi,” tandasnya.

Sedangkan Abdul Rachim, Pimpinan Redaksi (Pimred) JTV dalam kegiatan itu menyampiakan pihaknya merasa perlu memberikan apresiasi kepada kepala daerah yang dianggap sukses memimpin ditengah krisis.

Tujuannya agar bisa menjadi booster, penyemangat bagi kepala daerah untuk senantiasa bersemangat karena perjalanan masih panjang. Metode penilaian yang dilakukan oleh JTV sendiri dalam penghargaan ini, melalui survey panjang selama 6 bulan. Artinya menilai satu tahun kepemimpinan kepala daerah yang ada di Jatim selama Pandemi Covid 19.

Dalam kesempatan itu Pimred JTV itu juga berharap keadaan bisa kembali pulih. “Semoga kita lekas bisa hidup berdampingan dengan Covid 19. Pandemi lekas menjadi endemi, dengan begitu maka perekonomian kembali pulih dan UMKM bisa berkembang,” tandas Abdul Rachim. (her)
Dinilai Sukses Ajak Warganya Bangkit Lawan Pandemi, Bupati Trenggalek Terima Penghargaan

TRENGGALEK, beritalima.com –

Mendapat penghargaan dari JTV karena dianggap sukses memimpin di tengah krisis disaat Pandemi Covid 19, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin ajak warganya optimis bisa bangkit melawan pandemi.

Usai menerima penghargaan tersebut Bupati Trenggalek menuturkan, “terimakasih kepada semuanya yang sudah bekerja. Semoga ini menyemangati semua insan di Trenggalek,” tutur suami Novita Hardini itu, Jum’at (11/3/2022).

Diserahkan secara live di stasiun TV kebanggan masyarakat Jatim, pemimpin muda itu berpesan, “terus bekerja dan optimis bangkit menghadapi pandemi,” tandasnya.

Sedangkan Abdul Rachim, Pimpinan Redaksi (Pimred) JTV dalam kegiatan itu menyampiakan pihaknya merasa perlu memberikan apresiasi kepada kepala daerah yang dianggap sukses memimpin ditengah krisis.

Tujuannya agar bisa menjadi booster, penyemangat bagi kepala daerah untuk senantiasa bersemangat karena perjalanan masih panjang. Metode penilaian yang dilakukan oleh JTV sendiri dalam penghargaan ini, melalui survey panjang selama 6 bulan. Artinya menilai satu tahun kepemimpinan kepala daerah yang ada di Jatim selama Pandemi Covid 19.

Dalam kesempatan itu Pimred JTV itu juga berharap keadaan bisa kembali pulih. “Semoga kita lekas bisa hidup berdampingan dengan Covid 19. Pandemi lekas menjadi endemi, dengan begitu maka perekonomian kembali pulih dan UMKM bisa berkembang,” tandas Abdul Rachim. (her)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait