SURABAYA, beritalima.com | Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) H. Atal Sembiring Depari secara resmi melantik Pengurus PWI Jawa Timur Periode 2021-2026 di Hotel Mercure Surabaya, Rabu (12-1-2022). Acara ini dihadiri sejumlah pejabat, di antaranya Gubernur Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Emil Elestianto Dardak, Waka Polda Brigjen Pol. Slamet Hadi Supraptoyo, Walikota Surabaya Eri Cahyadi, Ketua DPRD Jawa Timur Kusnadi, dan Asisten Deputi Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur.
Ketua PWI Atal S. Depari dalam sambutannya menyampaikan, wartawan khususnya anggota PWI diminta untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kompetensi guna menyongsong era digital yang perkembangannya semakin pesat. Dia berpesan pada wartawan untuk menjadi pribadi yang multitalenta.
Lutfil Hakim selaku Ketua PWI Jawa Timur terlantik mengatakan, PWI Jawa Timur memiliki anggota sebanyak 1.300 anggota, terbesar dibanding daerah provinsi lainnya. Banyaknya anggota ini diharapkan bisa menjunjung pers yang sehat, cerdas dan berwibawa.
Lutfil meminta semua anggota PWI Jatim terus menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dalam melaksanakan kegiatan jurnalistik, di samping meningkatkan kompetensi yang tidak hanya di bidang jurnalistik saja, melainkan juga bidang lain seperti keilmuan dan pengetahuan umum.
Selain itu, Lutfil mengajak anggota PWI untuk terus mengawal kemajuan bangsa dengan menyampaikan informasi dan berita yang kredibel serta menunjukkan kebenaran bagi masyarakat.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalan sambutannya menyampaikan harapan, sinergitas antara Pemerintah Provinsi Jawa Timur dengan PWI Jawa Timur terus ditingkatkan. Pemerintah Provinsi Jawa Timur siap membantu meningkatkan kompetensi wartawan dalam bidang-bidang terkait, sehingga wawasan dan kompetensi wartawan PWI Jawa Timur semakin meningkat.
Khofifah meminta seluruh stakeholder dan PWI Jawa Timur untuk terus bekerjasama meningkatkan dan mendukung program Jatim Bangkit sehingga Jawa Timur terus menjadi Provinsi terbaik.
Tidak kurang dari 300 tamu undangan hadir di acara ini. Mereka di antaranya Asisten Deputi Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur, Arie Fianto Syofian. Bersama Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut, Rudi Susanto, Arie menyampaikan selamat atas pelantikan Pengurus PWI Jawa Timur Periode 2021-2026.
Mewakili Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur Deny Yusyulian, Arie mengatakan siap mendukung program pengurus baru PWI Jatim, utamanya terkait perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan setiap wartawan. Dia mengingatkan, perlindungan ini sangat penting bagi para pemburu berita, dan BPJS Ketenagakerjaan memberi kepastian jaminan sosial jika mereka mengalami musibah kecelakaan kerja dan kematian.
Sementara itu Walikota Eri Cahyadi juga mengucapkan selamat kepada pengurus PWI Jawa Timur, dan siap bekerjasama serta membantu wartawan untuk merealisasikan pers yang sehat, cerdas dan berwibawa. (Gan)
Teks Foto: Ketua PWI H. Atal Sembiring Depari menyerahkan pataka kepada Lutfil Hakim sebagai Ketua PWI Jatim Periode 2021-2026 di Surabaya, Rabu (12-1-2022).