Diskominfo Kota Madiun Sosialisasikan Tanda Tangan Elektronik

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Madiun, Jawa Timur, menggelar sosialisasi tandatangan elektronik untuk pemanfaatan aplikasi SIKD (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis), secara virtual dari gedung GCIO Pemkot, Rabu 30 September 2020.
Sosialisasi ini tak lepas dari pemanfaatan teknologi, khususnya teknologi informasi komunikasi pada instansi pemerintah untuk menuju good governance dan juga dalam proses transformasi menuju implementasi e-government tengah gencar dilakukan. 


Apalagi, ditunjang dengan semakin berkembangannya teknologi, tak ayal membuat pertukaran informasi ataupun data menjadi sangat mudah. Karena itu, dibutuhkan sumber daya manusia yang mumpuni agar proses transformasi dapat berjalan dengan lancar. 
Berbagai hal mengemuka dalam webinar yang menampilkan narasumber dari Badan Siber dan Sandi Negara, Balai Sertifikasi Elektronik (BsrE), serta perwakilan dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Salah satu hal yang menjadi fokus pembahasan yakni mengenai penerapan penggunaan tanda tangan elektronik hingga keamanan informasi. 


“Ini merupakan hal baru untuk teman-teman OPD, tapi ini merupakan suatu kewajiban yang harus dilakukan dan sebagai tindak lanjut Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2012,” ungkap Kabid Teknologi Informatika dan Komunikasi (TIK) Dinas Kominfo Kota Madiun, Noor Aflah. 
Selain itu, lanjutnya, hal ini juga sebagai langkah untuk mengurangi berkas manual dan menuju ke arah paperless. Maka dari itu, dibutuhkan sosialisasi lebih lanjut agar para peserta yang terdiri dari para pejabat maupun staf yang menangani surat menyurat dapat memahami dan mengetahui bagaimana valid tidaknya sebuah data atau informasi. 


Melalui sosialisasi tersebut, diharapkan seluruh OPD mampu menjalankan di masing-masing instansinya. Sehingga kedepan proses surat menyurat dapat langsung dilakukan melalui aplikasi. (Sumber madiuntoday, Diskominfo/editor: Dibyo).
Ket. Foto: Noor Aflah.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait