AMBON, beritaLima.com – Kepala Dinas Tata Kota (Diskot) Kota Ambon saat ini sangat membutuhkan Kendaraan Dinas (Kendis). Kendis tersebut sangat dibutuhkan Diskot sebab, sampai saat ini Dinas tersebut hanya beroperasi dengan satu kendaraan saja yakni dengan menggunakan mobil.
Kepala Dinas Tata Kota Denny Lilipory kepada beritaLima diruang Kerjanya Kamis (26/5/2016) mengatakan, sampai saat ini yang menjadi kesulitan bagi pegawai Dinas di Dinas tersebut hanyalah kekurangan Kendaraan operasional. Sehingga dirinya beerharap kali ini Diskot bisa mendapatkan kendaraan operasional.
“Kendaraan Operasional ini sangat dibutuhkan, karena pegawai saya sering kedsulitan sebab selama ini kami hanya menggunakan satu mobil saja, sementara jangkauan kerja kita sangat jauh,”terangnya.
Selain kendaraan operasional dinas yang dipimpinnya itu pun masih kekurangan pegawai, sehingga banyak pegawainya yang bekerja doble job.
Oleh karena itu, dirinya berha4rap kali ini bisa ada penambahan pegawai kontrak atau honorer.
“Pegawai kita juga kurang jadi saya berfikir harus ada pegawai bantu atau pegawai kontrak, supaya bisa membantu tenaga pegawai yang ada masih sangat kurang sekaranng ini,”harapnya.
Dengan demikian dirinya berharap ada penambahan kendaraan dinas untuk operasional kerja para pegawai di lapangan, dan selanjutnya, pihaknya akan mengusulkan masalah tersebut ke dalam APBD perubahan kali ini.
“Kalau mobil kita sudah ada satu unit, jadi sekarang kita hanya mau meminta 4 buah motor Honda saja, dan saya berharap ini nanti akan kita usulkan dalam Aanggaran peruahan di DPRD,”pungkasnya. (L.Mukaddar)