MADIUN, beritalima.com- MIN 1 Kota Madiun, Jawa Timur, berhasil meraih prestasi membanggakan. Tahun ini, lembaga pendidikan di Jalan Setinggil, Kelurahan Demangan, Kecamatan Taman, itu, berhasil masuk nominasi peraih World Summit on the Information Society (WSIS Prizes) 2022.
Atas prestasi tersebut, Walikota Madiun, H. Maidi, memberikan ucapan selamat.
“Ini prestasi yang membanggakan. Sudah semestinya kita dukung,” tutur H. Maidi, saat menerima audiensi perwakilan MIN 1 Kota Madiun di balaikota, Senin 28 Maret 2022.
Dukungan, menurutnya, dapat diberikan dengan voting melalui laman https://s.id/pilihmin1. Maidi berharap, banyak dukungan kepada MIN 1 Kota Madiun. Sehingga, bisa meraih prestasi yang diharapkan.
Untuk diketahui, MIN 1 Kota Madiun berhasil meraih nominasi 20 besar WSIS Prize 2022 karena inovasi yang diciptakan oleh salah satu guru. Yakni, proyek belajar Mandiri Cerdas Terdidik dan Podcast Talkshow Literat.
Dua proyek tersebut terinspirasi dari pembelajaran jarak jauh akibat Covid-19. Tujuannya, untuk memberikan pembelajaran kepada siswa dengan cara yang lebih menyenangkan.
“Saya harap banyak dukungan untuk MIN 1 Kota Madiun. Prestasi ini tidak hanya membanggakan sekolah, tapi juga Kota Madiun,” tandasnya. (Sumber Diskominfo/editor Dibyo).