SURABAYA, beritalima.com | PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) dapat Jatim Bangkit Awards 2023, di acara yang digelar JTV dan dihadiri Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Ballroom Grand Mercure Surabaya, Rabu (18/10/2023) malam.
Bank Jatim satu-satunya BUMD Jawa Timur yang mendapatkan penghargaan tersebut, karena dinilai memberikan sumbangsih yang besar kepada masyarakat Jawa Timur selama pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu.
Penghargaan tersebut diserahkan Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono, dan diterima langsung oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman. Selain Bank Jatim, Khofifah juga mendapatkan penghargaan sebagai inisiator dengan Komitmen Tertinggi Program Pemulihan Dampak Pandemi.
Busrul mengatakan, saat merebaknya virus Covid-19, Bank Jatim memang tidak tinggal diam. Berbagai upaya telah dilakukan demi memberikan dukungan konkret kepada masyarakat dan sekaligus mendorong percepatan pemulihan ekonomi, termasuk bersinergi dengan Pemprov Jatim.
Sebab, menurut Busrul, pandemi adalah musuh tak kasat mata yang menguji ketahanan manusia. Karena itu, semua pihak harus bersatu padu saling bahu-membahu berbagi tugas sesuai kapasitas dan fungsi masing-masing agar bisa bertahan dan memenangkan pertarungan melawan Covid-19.
”Kami saat itu aktif menyalurkan bantuan kepada berbagai elemen masyarakat rentan dengan menyediakan bantuan-bantuan kebutuhan dasar. Selain itu, sokongan bantuan dari Bank Jatim juga diberikan kepada para tenaga medis di berbagai daerah sebagai bentuk dukungan nyata perseroan terhadap seluruh lapisan masyarakat dalam gerakan melawan Covid-19,” papar Busrul.
Busrul juga menjelaskan, pandemi Covid-19 telah mendorong Bank Jatim terus melakukan upgrade dan penyesuaian layanan perbankan digital untuk mengakomodir kebutuhan nasabah. Kini, Bank Jatim telah memiliki platform digital yaitu JConnect yang bisa dimanfaatkan untuk transaksi perbankan, belanja, sampai pengajuan kredit.
Hal tersebut juga sebagai salah satu langkah untuk memitigasi risiko yang ada seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi perbankan.
”Kami bersyukur saat terjadinya pandemi lalu kinerja Bank Jatim masih mampu mencetak angka yang positif. Itu semua tidak terlepas dari kerja keras para Jatimers dan dukungan dari semua masyarakat Jawa Timur,” ucap Busrul. (Gan)
Teks Foto: Sekretaris Daerah Pemprov Jawa Timur Adhy Karyono serahkan Jatim Bangkit Awards kepada Dirut Bank Jatim Busrul Iman.