PROBOLINGGO, beritalima.com | Demi mewujudkan konsep haji yang mabrur sepanjang Hayat, Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak mengajak kepada Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) agar selalu bersinergi dengan pengurus yang telah menunaikan ibadah haji. Harapannya agar sinergitas tersebut dapat semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat kepada Allah SWT.
“Allhamdulillah banyak masyarakat kita menjadikan sosok haji yang mabrur dapat berperan sebagai tauladan maupun panutan di tengah-tengah masyarakat. Karena mereka menganggap haji yang mabrur itu memiliki tingkat ketaqwaan dan keimanan yang tinggi kepada Allah SWT,” ujar Wagub Jatim Emil Dardak saat menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) IPHI Kota Probolinggo Masa Khidmat Tahun 2021-2026 di Aula MAN 1 Kota Probolinggo, Rabu (10/3).
Lebih lanjut dirinya mengatakan, IPHI yang memiliki visi mabrur sepanjang hayat harus mampu mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan keimanan mereka. Dan sesungguhnya, sebut Emil, haji yang mabrur adalah paska menjalankan haji itu sendiri. “Sehingga bisa menjadi tauladan di tengah-tengah masyarakat,” jelasnya.
Emil mengakui, IPHI tidak bisa berjalan dengan baik jika tidak ada dukungan dan peran serta dari seluruh elemen organisasi masyarakat maupun keagamaan. Untuk itu, kedepan, IPHI dalam perjalanannya harus bisa mengabdikan diri di tengah-tengah masyarakat. Hal itu harus didukung dan dikolaborasikan dengan para organisasi kemasyarakatan maupun organisasi keagamaan lainnya.
“Sebagai organisasi, IPHI juga harus berkolaborasi dengan organisasi lainnya seperti NU, Muhammadiyah hingga Baznas, sehingga dapat mewujudkan mabrur sepanjang hayat di Kota Probolinggo maupun di Jatim,” terangnya.
Emil pun menitipkan kepada Wali Kota Probolinggo agar pengurus IPHI Kab. Probolinggo bisa mendapatkan layanan vaksinasi pada kategori lansia setelah dinyatakan sehat dan layak oleh tim medis.
“Saya berharap kepada Pak Wali Kota agar para pengurus IPHI bisa mendapatkan layanan vaksinasi. Karena rata-rata pengurus haji masuk pada kategori lansia,” tegasnya.
Sementara itu, Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin mengatakan, Musda ini diharapkan bisa menjadi momentum untuk bersinergi dengan pemerintah khususnya dalam memperkuat kegiatan keagamaan dan bisa menjadi wadah serta masukan untuk memberi layanan kepada masyarakat seputar ibadah haji.
“Kita punya kewajiban bersama sama beriring dan bersinergi bersama IPHI Kota Probilinggo mewujudkan program-program keagamaan yang produktif. Karena lewat kebersamaan dapat mewujudkan segala program yang ada,” ungkapnya.
Ia juga berharap agar pengurus IPHI yang mayoritas berusia lanjut ini bisa mengajak para generasi muda untuk bersama-sama menjalankan organisasi secara maju.
“Saya berharap IPHI yang menjadi panutan dari generasi muda bisa menuntun para generasi muda lainnya agar lebih aktif di kepengurusan IPHI Kota Probolinggo,” ujarnya.
Sementara Kepala Kemenag Kota Probolinggo Drs. H. Mufti Imron Rosyadi mengatakan, Musda ini diharapakan menjadi kekuatan untuk menyatukan seluruh pengurus guna menjalankan organisasi IPHI di Kota Probolinggo bisa semakin baik, maju dan produktif. (*).