Fitrianti Agustinda Kunjungi Bayi Nashwa Kayla Syafltri

  • Whatsapp

Palembang, beritalima.com|Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda mengunjungi bayi Nashwa Kayla Safltri yang dirawat di Rumah Sakit dr Mohammad Hoesin. Semula bayi berusia 2 bulan 25 hari tersebut diduga terkena Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).

“Informasi awal adik kita ini terkena ISPA. Namun setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata adik ini mengalami kelainan jantung,” ujar Fitri, Rabu 18/9/2019.

Pasien yang sudah masuk 10 hari dirawat ini ternyata tidak memiliki Kartu Indonesia Sehat. Karena berasal dari keluarga tidak mampu, seluruh biaya pengobatan ditanggung Pemerintah Kota Palembang.

“Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat Palembang yang belum memiliki KIS agar segera mengusulkannya,” Ujar Fitri.

Sementara Direktur RSMH Palembang Muhammad Syahril menjelaskan bahwa seluruh pembiayaan Nashwa ditanggung Pemerintah Kota Palembang. Menurutnya, Pemerintah Kota Palembang telah berkomitmen untuk menanggung biaya pengobatan bagi warga Palembang tidak mampu yang belum memiliki KIS.

Dijelaskannya, hingga saat ini RSMH belum mendapat pasien yang terdampak secara Iangsung oleh kabut asap. Pada umumnya pasien yang masuk memiliki riwayat penyakit Iain yang terpicu oleh kondisi asap.

“Orang sehat saja bila terhirup asap bisa sakit, apalagi yang sudah memiliki riwayat penyakit imbunya.
( Nn )

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *