Forkopimda Bondowoso Tinjau Tempat Ibadah Umat Kristiani, Pastikan Perayaan Natal Terapkan Protkes 3M

  • Whatsapp
Forkopimda Bondowoso saat berkunjung ke salah satu Gereja untuk memastikan perayaan natal terapkan protokol Kesehatan. (Rois/beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Perayaan Natal tahun ini dilaksanakan berbeda dibanding tahun sebelumnya. Karena, dirayakan di saat pandemi Covid-19. Untuk itu, selain memastikan pengamanan jalannya Natal di Gereja-gereja. Juga, dilakukan pemeriksaan kesiapan protokol kesehatan.

Sejumlah pimpinan daerah Bondowoso, yakni Wakil Bupati Irwan Bachtiar Rahmat, Kapolres Bondowoso, AKBP Erick Frendriz, Dandim 0822 Letkol Widi Widayat, Plt. Kepala BPBD Bondowoso Kukuh Triatmoko turun langsung ke sejumlah gereja beberapa jam sebelum misa natal, Kamis (24/12/2020).

Bacaan Lainnya

Wakil Bupati Irwan Bachtiar Rahmat mengatakan berdasarkan tinjauan di beberap Gereja menunjukan semuanya telah mematuhi protokol kesehatan.

“Kami sudah melihat, peribadatan yang dilakukan sudah mengacu pada protokol kesehatan,”katanya.

Ia menerangkan, di Bondowoso ada satu gereja saja yang melaksanakan misa Natal di malam hari. Sedangkan, empat gereja lainnya telah melakukannya di sore hari.

Ditambahkan oleh Kapolres Bondowoso AKBP Erick Frendriz, bahwa patroli ini juga dilakukan untuk memberikan semangat para personel yang tengah bertugas mengamankan jalannya perayaan ibadah Natal.

“Pengecekan langsung bertujuan untuk memastikan kehadiran personel kita yang melaksanakan pengamanan ibadah Natal di gereja-gereja sebagai sarana pengawasan dan pengendalian dalam penyelenggaraan Ops Lilin Semeru 2020,” ungkap kapolres.

Kapolres juga mengingatkan kepada personel pengamanan perayaan Natal agar selalu waspada terkait teror dan sabotase yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.

Di lain sisi, dirinya juga memantau bagaimana penerapan protokol kesehatan, mulai dari pengaturan jaga jarak, penggunaan masker, dan kesediaan tempat cuci tangan ataupun hand sanitizer.

Termasuk bagaimana pengaturan jumlah jemaat yang mengikuti misa Natal.

“Ini kan sedang pandemi Covid-19, jadi bukan hanya pengamanan jadi perhatian kita, tapi juga protokol kesehatannya. Kami tak ingin ada kluster baru,” urainya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Erick juga mengucapkan terima kasih kepada anggota Banser Bondowoso, yang terlibat aktif dalam mengamankan jamaat Nasrani melakukan perayaan Natal.(*/Rois/Hms)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait