KLUNGKUNG, beritalima.com – Nampaknya geliat Pariwisata Kecamatan Nusa Penida kian hari terus memperlihatkan semakin berkembang pesat.
Seperti yang dituturkan oleh Camat Nusa Penida Kabupaten Klungkung, I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya, SSTP, saat bincang-bincang dengan wartawan berita lima, dari keterangan Camat, Pariwisata Kecamatan Nusa Penida kian hari semakin ramai dikunjungi wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
I Gusti Agung, panggilan akrab Camat itu, selaku Camat terus membawa daerah ini semakin digandrungi oleh para pelancong dengan wisata baharinya dan pemandangan alam yang eksotis lewat promo yang mereka lakukan merupakan tanggungjawab mereka sebagai stekholder di Kecamatan Nusa Pemuda.
” Saya terus berupaya mempromosikan daerah ini agar dapat menarik minat untuk berkunjung di pulau Nusa Penida yang dijuluki telur emas pulau Bali ini,” jelas I Gusti Agung, penuh keramahan serta penuh keakraban bersama wartawan berita lima.
Saat ini, kata Camat Nusa Penida guna mendukung Pariwisata Nusa Penida ada beberapa hal yang harus menjadi skala prioritas pembangunan di Nusa Penida, seperti soal infrastruktur jalan, fasilitas air bersih serta soal penerangan listrik.
” Ini harus menjadi perhatian bersama guna mendukung sarana dan prasarana untuk menjadikan Nusa Penida menjadi tujuan wisata ternama, dan tiga hal yang sebutkan tadi terpenuhi dengan baik Nusa Penida akan semakin diminati oleh wisatawan untuk dikunjungi,” papar Camat.
Begitupun soal kebersihan serta kenyamanan setiap wisatawan merupakan hal yang utama agar para wisatawan merasa betah mengunjungi pulau Nusa Penida. ” Tentunya masyarakat Nusa Penida harus mengamalkan Sapta Pesona itu sebagai daerah menjadi tujuan wisatawan,” tutupnya. (Gede Siwa).