Gubernur AAL dan Ibu Asuh Taruna Tinjau Satlat KJK 2020 di Lampung

  • Whatsapp

Lampung, Gubernur AAL Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M, didampingi Ibu Asuh Taruna AAL Ny.  Eni Edi Sucipto meninjau Taruna AAL Tingkat lll Angkatan ke-67 di Etape Pertama pelayaran Kartika Jala Krida KRI Bima Suci di Dermaga TNI AL Caligi Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, Sabtu  petang kemarin. 

Dalam kunjungannya,  Gubernur AAL dan Ibu Asuh Taruna didampingi Dirlog Kolonel Laut (T)Jusep Wildan beserta istri serta Danmen Kolonel Laut (P) Arief Budiman beserta istri yang disambut Palaklat Letkol Laut (P) Aris Dianto, M.Han, Komandan KRI Letkol Laut (P) Waluyo, S.H., M.Tr. Hanla, Perwira Pendamping Taruna Letkol Laut (S) Wahyu Kurniawan, M.Han dan Perwira KRI lainnya.

Kedatangan Gubernur AAL kali ini dimaksudkan untuk memberikan motifasi dan semangat kepada Taruna untuk menyelesaikan latihan praktek KJK 2020 yang masih cukup panjang. 

Dalam penekanannya, Gubernur menyampaikan kepada para Taruna agar selalu menjaga kesehatan, tetap berolahraga dan patuhi protokol kesehatan mengingat perjalanan masih panjang,  Lampung adalah etape pertama dan masih ada sembilan etape lagi yang harus ditempuh dalam pelayaran KJK 2020 ini. 

“Saya yakin kalian pasti mampu untuk menyelesaikan latihan ini dengan baik, disinilah tempat kalian untuk ditempa,  mengasah kemampuan, menggali ilmu tentang astronomi, belajar peran-peran layar, PDD Khas TNI AL, Jaga Laut dan keterampilan lainnya untuk menjadi Pelaut sejati,” terang Edi. 

Pada kesempatan itu juga Ny. Eni Edi Sucipto selaku Ibu Asuh Taruna memberikan bingkisan buah kepada Taruna, sebagai wujud kasih sayang dan kepedulian seorang Ibu Asuh kepada Taruna layaknya anak sendiri.

Diakhir kegiatan kunjungan, Gubernur AAL beserta rombongan melaksanakan sholat Magrib berjamaah bersama Taruna dan ABK di gladak KRI Bima Suci.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait