Gubernur Angkat Wahid Wahyudi Jadi Kepala Dispendik Jatim

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, telah mengangkat jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Total ada 20 pejabat baru yang diangkat untuk menempati posisi baru, di antaranya Dr. Ir. Wahid Wahyudi, M.T sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

Pengangkatan ini berdasarkan Surat Keputusan Nomor 821.2/6315/204/2019 tentang pengangkatan dalam jabatan tertangal 12 Desember 2019.

Berikut daftar pejabat yang akan menempati posisi baru;

1. dr Mochamad Hafidin Ilham, Sp. An sebagai Direktur Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya,

2. dr Herlin Ferliana, M.Kes sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur,

3. Dr. dr Kohar Haari Santoso, Sp.An., KIC., KAP sebagai Direktur RSUD dr Saiful Anwar,

4. Mohammad Rudy Ermawan Yulianto, S.T, M.MT sebagai kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Timur,

5. Dr. Bobby Soemiarsono, S.H, M.Si sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Jawa Timur,

6. Dr. Ir. Jumadi, M.MT sebagai asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur,

7. Dr. Ir. Wahid Wahyudi, M.T sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur,

8. Nurkholis, S.Sos., M.Si sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur,

9. Anom Surahno, S.H., M.Si sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Jawa Timur,

10. Dr. Ir. Raden Bagus Fattah Jasin, M.S sebagai Kepala Bakorwil Pamekasan Provinsi Jawa Timur,

11. Dr. Alwi., M.Hum sebagai Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur,

12. Jempin Marbun, S.H., M.H sebagai Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah Provinsi Jawa Timur,

13. Indah Wahyuni, SH., M.Si sebagai Kepala Biro Pengadaan Barang/Jasa Pada Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur,

14. H Aries Agung Paewai, S.STP., MM sebagai Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Jawa Timur,

15. Drs. Sjaichul Ghulam, MM sebagai Kepala Bakorwil Malang

16. Drs. Benny Sampirwanto., M.Si sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur,

17. Dr Ardo Sahak, SE., MM sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur,

18. Drs Andik Fadjar Tjahyono, M.Si sebagai Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur,

19. Dr. Ir. Dyah Wahyu Ermawati sebagai Kepala Bakorwil Bojonegoro, dan

20. Drs. Abimanyu Poncoatmojo Iswinarno, MM sebagai Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur. (Gan)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *