Gubernur NTB dan Bupati KSB Bersama Jajarannya Kunjungi Pasar Tana Mira Sumbawa Barat

  • Whatsapp

SUMBAWA BARAT,NTB.Beritalima.com|Pagi ini Gubernur Nusa Tenggara Barat DR.H.Lalu Muhammad Iqbal melaksanakan kunjungan ke pasar Tanah mira Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian perjalanan safari Ramadan Gubernur di Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan tersebut berlangsung pada tanggal 09 Maret 2025.

Selepas melaksanakan sahur dan salat subuh di pendopo Bupati Sumbawa Barat, Gubernur Nusa Tenggara Barat bersama jajaran yang didampingi oleh Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah, ST.,MSi dan Wakil Bupati Sumbawa Barat Hj.Hanifah,S.Pt.MM Pt Inov, menuju ke pasar Tanah mira pada pukul 07.00 Wita.

Gubernur H.L Muhammad Iqbal,Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat, mulai menyusuri lorong-lorong pasar dan bertemu langsung dengan para pedagang. Gubernur berdialog langsung dengan beberapa pedagang yang ada di pasar Tanah Mira, diantaranya para pedagang sayur, pedagang daging, pedagang ikan, pedagang pakaian dan pedagang barang-barang pokok.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur berdialog dengan salah satu pedagang yang ada di pasar Tanah Mira. Ada harapan yang disampaikan oleh salah satu pedagang bahan pokok yaitu ibu Sindar kepada Bapak Gubernur pada kesempatan tersebut. Dirinya berharap agar pemerintah dapat memperhatikan kondisi para pedagang yang ada di pasar Tanah Mira. adapun harapan yang disampaikan dalam kesempatan tersebut yaitu agar Los los pasar dapat diperbaiki.

” Saya mewakili teman-teman para pedagang yang ada di sini untuk menyampaikan harapan kepada Bapak Gubernur dan Bapak Bupati beserta wakil bupati Sumbawa Barat untuk dapat memperhatikan kondisi pasar sekarang ini. Ini sebagai bagian dari bentuk menghadirkan kenyamanan bagi kami para pedagang termasuk juga para pembeli yang ada di pasar Tanah mira. Kita juga khawatir kalau datang banjir maka kondisi pasar akan tambah semeraut, kotor, sehingga ini akan mengganggu para pedagang sekaligus para pembeli” ungkap Sindar.

Gubernur NTB H.L. Muhammad Iqbal dalam kesempatan tersebut menerima masukan sekaligus harapan warga Kabupaten Sumbawa Barat yang ada di pasar Tanah mira. Kepada media Gubernur menyampaikan bahwa apa yang menjadi harapan dan masukan warga akan segera disikapi bersama jajaran dinas provinsi Nusa Tenggara Barat dan berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat.

” Saya sudah menyaksikan secara langsung kondisi para pedagang dan para pembeli yang ada di pasar Tanah mira Kabupaten Sumbawa Barat. InsyaAllah kami tetap akan membangun koordinasi dengan dinas terkait termasuk juga dengan pemerintah pusat dan Pemerintah KSB, terkait misalnya berhubungan dengan harga beras yang ada di pasar-pasar di provinsi Nusa Tenggara Barat. Tentunya ini kami akan berkoordinasi dengan Bulog, karena kami melihat ada indikasi para pemain besar yang mencoba menimbun, dan ini akan kami terus membangun koordinasi untuk memastikan agar harga barang kebutuhan warga selama bulan Ramadan dan idul Fitri dapat kita jamin stabil.

” Kemudian terkait harapan dan masukan dari warga baik itu para pedagang maupun para pembeli yang ada di pasar Tanah Mira, berkaitan dengan kondisi pasar Tanah Mira dan juga ada masukan terkait dengan terminal bahwa insya Allah kami akan tetap berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Insya Allah tahun ini semua harapan warga ini akan ditangani secara langsung, dan mulai dibenahi tahun ini”,terang Gubernur.

Setelah melakukan rangkaian pelaksanaan kegiatan safari Ramadhan di Kabupaten Sumbawa Barat, Gubernur NTB H.L.Muhammad Iqbal bersama rombongan kemudian melaksanakan perjalanan selanjutnya menuju ke kabupaten Sumbawa, yang rencananya akan melaksanakan safari Ramadhan di kecamatan lunyuk.(R)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait