Gubernur Rohidin Apresiasi Pencegahan Terorisme di Provinsi Bengkulu

  • Whatsapp

Bengkulu, beritalima.com | Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menerima silaturahmi Pengurus Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Provinsi Bengkulu di Balai Raya Semarak Bengkulu ( 26/06/2020).

Kedatangan rombongan Pengurus FKPT ini dalam rangka sosialisasi anggota baru dan meminta arahan kepada Gubernur Rohidin.

Kepada para pengurus FKPT, Gubernur Rohidin menyampaikan bahwa provinsi Bengkulu termasuk salah satu provinsi yang cukup aman dari hal yang berkaitan dengan terorisme.

Kendati demikian kata Gubernur Bengkulu kesepuluh ini, tetap tidak boleh lengah dan gegabah, upaca pencegahan harus ada meski di Bengkulu belum pernah terjadi kasus teroris seperti di kota-kota lain.

“Saya paham betul, kultur masyarakat Bengkulu itu harmonis, santun dan penuh kekeluargaan, tapi bukan berarti kita abai,” terang Rohidin.

Lulusan UGM ini juga memberikan apresiasi tinggi kepada FKPT, yang selama ini sudah memberikan edukasi yang baik kepada masyarakat terkait persoalan terorisme.

“Saya yakin dengan data seperti sekarang sesungguhnya Bengkulu sangat rendah sekali potensi mayarakat yang mengarah ke pemikiran radikal, kita itu cinta NKRI, cinta pancasila, ditambah lagi dengan kultur kita masyarakat melayu insyaallah bedalah pemikirannya mengarah ke terorisme,” jelas Rohidin.

Sementara itu, ketua Tim FKTP M. Ruslan Riza menyampaikan, bahwa FKPT Provinsi Bengkulu tetap komitmen menjalankan perannya dalam pencegahan terorisme di Provinsi Bengkulu dan selalu memberikan edukasi kepada masyarakat terkait dengan hal – hal yang berkaitan dengan pemikiran radikal di kalangan masyarakat.

“Sebagaimana disampaikan bapak Gubernur Rohidin, kendati Bengkulu aman dari paham radikal, kita akan terus memberikan edukasi tentang bahaya terorisme kepada masyarakat. Itu sudah jadi komitmen sejak forum ini didirikan,” pungkas Ruslan. (rl)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait