Hari Pendidikan Nasional,Pawai Karnaval Budaya Di Timika Timur

  • Whatsapp

Timika,beritalima.com. Hari pendidikan nasional (Hardiknas) yang diperingati setiap tanggal 2 Mei tiap tahunnya digelar dengan cukup meriah di distrik Mimika Timur, Kab.Timika dengan serangkaian acara yang digagas oleh Binmas Noken Polri dan Polsek Mimika Timur, Kamis (02/05).

Rangkaian kegiatan ini dalam memeriahkan Hardiknas ini dimulai dengan kegiatan pawai karnaval budaya yang diikuti oleh seluruh perwakilan sekolah yang ada di Distrik Mimika Timur dan juga beberapa organisasi masyarakat serta masyarakat asli suku Kamoro yang ada di wilayah Mimika Timur.

Kegiatan pawai karnaval yang dimulai dari halaman mesjid Jabal Rahmah, Kampung Kaugapu – Mapurajaya berakhir di halaman kantor Distrik Mimika Timur, dalam kegiatan karnaval budaya ini juga panitia menyediakan hadiah bagi peserta karnaval yang semangat dan unik dalam mengikuti karnaval tersebut.

Aiptu Lalu Hiskam, Kanit Binmas Polsek Mimika Timur yang juga adalah anggota Binmas Noken Polri wilayah Mimika mengatakan bahwa kegiatan karnaval budaya ini mengangkat tema “menguatkan pendidikan, memajukan budaya” dengan tema ini kami dari Kepolisian khususnya Polsek Mimika Timur yang didukung oleh Binmas Noken Polri mencoba mengajak masyarakat agar bisa mendukung dunia pendidikan anak – anak dan juga bagaimana melalui pendidikan kita bisa memajukan kebudayaan kita karena Indonesia ini kaya akan budaya.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan Deklarasi generasi Milenial anti Miras yang dilakukan oleh element masyarakat Mimika Timur untuk menolak segala bentuk Minuman keras dan Narkoba yang selama ini membawa dampak negatif bagi para pemuda di wilayah Mimika Timur.

(Lasatia/Timika)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *