Hari Ultah Bhayangkara, DPD Lira Bangkalan Bawa Tumpeng ke Polres

  • Whatsapp

BANGKALAN, beritalima.com – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Lumbung Informasi Rakyat (lira) Bangkalan tak mau kehilangan momentum. Dihari ulang tahun bhayangkara ke 71 mereka membawa tumpeng ke Polres Bangkalan.
Tumpeng itu diserahkan bupati Lira Bangkalan Mahmudi Ibnu Hotib kepada Kapolres AKBP Anissullah M Ridha tepat pada saat korps bhayangkara menghelat resepsi (10/7). Pucuk pimpinan kepolisian di kota salak itupun mengungkapkan banyak terimakasih.

“Saya ucapkan terimakasih banyak kepada Lira atas atensinya” ucap Anissullah disela-sela resepsi yang diadakan
Sementara itu bupati Lira Bangkalan Mahmudi Ibnu Hotib mengungkapkan sengaja memberi kejutan tumpeng supaya berbeda dengan yang lain. “Berbeda tapi maksudnya sama yakni mengungkapkan selamat hari bhayangkara ke 71″katanya.
Dia berharap momentum hari bhayangkara ini dijadikan ajang bagi aparat kepolisian untuk lebih dekat dengan masyarakat. “Jadi ini kesempatan yang baik” ungkapnya.

Aktifis yang getol menyuarakan perlawanan terhadap korupsi di kota salak itu juga berharap polres bangkalan dibawah pimpinan Anissullah semakin maju. “Saya kira sepak terjang pak Anis dalam penegakan hukum di bangkalan baik. Apalagi terkait peredaran narkoba. Tapi ada satu yang kurang yakni penuntasan PR kapolres-kapolres sebelumnya terkait kasus penganiaan sejumlah aktifis. Mudah-mudahan kedepan kasus ini dituntaskan. (Mrs)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *