Haul Gus Dur ke 9 Bertajuk Harmoni Kebhinekaan

  • Whatsapp

SIDOARJO – Forum pencinta Gus Dur (Gusdurian) Sidoarjo menggelar haul Gus Dur Ke 9 dengan pergelaran Seni Budaya bertajuk ‘Harmoni Kebhinekaan’ yang terpenting dari politik adalah kemanusiaan di Klenteng Teng Swie Bio Kecamatan Krian.

“Kami dari lintas agama ingin sekali meneruskan perjuangan Gus Dur,” ucap Haedar Wahyu selaku Koordinator Gusdurian Sidoarjo. Senin, (07/01).

Lanjut Haedar, pada haul Gus Dur kali ini, ingin menyampaikan ajaran nilai-nilai pesan Gus Dur. Apalagi pada tahun 2019 adalah tahun politik. Yang mana yang paling penting dari politik adalah kemanusiaan.

“Tentunya, kami Gusdurian Sidoarjo, ingin menyampaikan pesan di tahun politik. Yang mana politik yang utama adalah politik kebangsaan,” tegasnya.

Menurutnya, yang dimaksud dengan politik kebangsaan itu, ialah dengan politik yang memanusiakan manusia atau politik yang berpihak pada masyarakat pinggiran dan masyarakat yang tertindas.

“Ini ajaran nilai-nilai pesan Gus Dur tentang politik kebangsaan yang harus terus diperjuangkan,” ujarnya.

Sementara itu, Febriyanti Ryan Ariyani selaku ketua panitia pelaksana Haul Gusdurian, mengatakan, forum terhormat ini mengundang semua tokoh dan lintas Agama di Sidoarjo.

“Karena Gusdurian adalah lintas agama yang mana ingin menekankan pentingnya toleransi antar umat,” tukasnya. (ari)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *