Hindari Jalan Berlubang, Tiga Pengendara Motor Tewas

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Ini peringatan bagi pengguna jalan. Khusus para pengendara roda dua yang belum menguasai medan. Seperti yang terjadi di Desa Sendangrejo, Kecamatan/Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Minggu 27 Mei 2018.

Gara-gara menghindari jalan berlobang dan bergelombang, tiga orang meninggal dunia dan satu mengalami luka.

Menurut Kasat Lantas Polres Madiun, AKP Imam Mustolih, kecelakaan ini melibat dua kendaraan roda dua.

“Sepeda motor matic Nopol AE 4130 HO, beradu depan dengan Honda Mega Pro Nopol AE 4720 GH. Satu orang meninggal di lokasi kejadian dan dua meninggal saat perjalanan ke rumah sakit,” jelas AKP Imam Mustolih.

Menurutnya lagi, kejadian bermula saat motor matic Nopol AE 4130 HO yang dikendarai oleh Dian Egi Prasetiya, (23), warga Desa Gandul, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun yang berboncengan dengan Lusiana Putri (23) warga Desa Purwosari, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, melaju kencang dari arah timur (Wonoasri) menuju ke barat (Kota Madiun).

Sesampai di lokasi, Dian mencoba menghindari jalan berlubang. Namun karena terlalu ke kanan, sepeda motornya bertabrakan dengan Honda Mega Pro Nopol AE 4720 GH yang dikendarai Azis Arifianto (23), warga Desa Nglanduk, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun yang berboncengan dengan Irsyad (12).

Akibat kecelakaan ini, Dian meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan Azis Arifianto dan Lusiana Putri meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit. Sementara Irsyad, mengalami luka. (Rohman/Dibyo).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *