HUT Pemkab Ke-73 Mengenang Tonggak Sejarah Terbentuknya Labuhanbatu

  • Whatsapp

LABUHANBATU, beritalima.com – Pelaksanaan hari jadi Pemkab Labuhanbatu ke-73 yang berlangsung di Lapangan Ika Bina Rantauprapat, turut dihadiri Gubernur Sumatera Utara yang diwakili Kadis UKM Provinsi Sumatera Utara Amran Uthe, Ketua MPW PP Sumut H. Kodrad Syah, Wakil Bupati Labusel Kholil Zufri Harahap, Wakil Walikota Tanjung Balai Drs. H Ismail, Unsur Forkopimda Labuhanbatu, para Kepala OPD, Ketua DPRD, Camat serta Kepala Desa/Lurah se-Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (17/10/2018)

Pada HUT Pemkab Labuhanbatu ke-73 ini, Plt. Bupati H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST. MT mengajak seluruh masyarakat mengenang kembali sejarah panjang perjalanan terbentuknya Kabupaten Labuhanbatu, karena ini merupakan hasil perjuangan besar dari para tokoh pejuang Labuhanbatu.

Andi Suhaimi mengatakan, hari jadi adalah tonggak sejarah yang berperan sebagai rujukan dalam memacu semangat daerah. Implikasinya akan sangat besar dalam rangka mengisi pembangunan dalam skala Nasional, kedudukan daerah kita menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Pada peringatan kali ini kita mengadakan festival investasi yang bertujuan sebagai sarana edukasi, promosi dan publikasi untuk memperkenalkan hasil industri, perdagangan, pertanian, perkebunan, UMKM, kebudayaan dan apariwisata. Harapan kita agar senantiasa melakukan inovasi kreatif guna menggerakkan roda perekonomian di masyarakat,” ujar Andi.

Andi Suhaimi menghimbau, kepada seluruh aparatur pemerintah dan komponen masyarakat untuk saling bahu membahu membangun Labuhanbatu dengan merapatkan barisan dan membangun persatuan yang kuat dalam jalinan tali persaudaraan dan rasa solidaritas yang tinggi, sehingga menciptakan suasana aman, tentram guna kelancaran pembangunan di daerah.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Dahlan Bukhori pada kesempatannya menyampaikan, peringatan ini sesungguhnya bukanlah suatu prosesi seremonial semata, namun harus selalu ditempatkan sebagai energi positif dari sebuah momentum istimewa yang mampu mendorong performa dan kinerja dalam penyelenggaraan pemerintahan yang baik di Labuhanbatu.

“Pada hari jadi kali ini kami ingin mengarahkan persepsi kita untuk lebih melakukan pendekatan hubungan kekeluargaan antara beragam agama, adat suku dan budaya yang ada pada daerah kita yang heterogen ini, hal ini menunjukkan rasa Nasionalisme yang tinggi dalam semangat para penyelenggara pemerintahan daerah,” ujar Dahlan. (Oelies).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *