JAKARTA, beritalima.com – Tim Merah Putih melebihi target yang diberikan pemerintah dengan menempati peringkat keempat klasemen akhir medali Asian Games 2018.
Indonesia yang menjadi tuan rumah berada di peringkat keempat dengan 98 medali: 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu. Hasil ini menjadi pencapaian tertinggi Tim Merah Putih selama ikut serta di Asian Games.
Hanya Thailand negara ASEAN yang memiliki posisi tertinggi di klasemen medali setelah Indonesia. Tim Negeri Gajah Putih itu berada di posisi ke-12 dengan 73 medali: 11 emas, 16 perak dan 46 perunggu.
Di atas Thailand ada Bahrain, negara Timur Tengah dengan posisi terbaik di klasemen medali setelah mendulang 26 medali. Memiliki 12 emas, 7 perak, dan 7 perunggu, Bahrain menempati peringkat ke-11.
Dari total 46 peserta Asian Games 2018 termasuk Korea Bersatu, ada delapan negara yang tidak mendapat medali emas. Kedelapan negara itu adalah: Tajikistan, Laos, Turkmenistan, Nepal, Pakistan, Afganistan, Myanmar, dan Suriah.
Korea Bersatu yang menyita perhatian di Asian Games kali ini sukses mengumpulkan empat medali: 1 emas, 1 perak, dan 2 perunggu.
Negara yang menduduki klasemen akhir perolehan medali Asian Games 2014 adalah Suriah. Suriah hanya meraih 1 perunggu dari cabor atletik di nomor loncat tinggi putra melalui Majd Eddin Ghzal.
Sementara itu, dari seluruh kontestan Asian Games 2018, ada delapan negara yang gagal mendapatkan medali.
Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Games 2018
Negara Emas Perak Perunggu Total
1. China 132 92 65 289
2. Jepang 75 56 74 205
3. Korea Selatan 49 58 70 177
4. Indonesia 31 24 43 98
5. Uzbekistan 21 24 25 70
6. Iran 20 20 22 62
7. Taiwan 17 19 31 67
8. India 15 24 30 69
9. Kazakhstan 15 17 44 76
10. Korea Utara 12 12 13 37
11. Bahrain 12 7 7 26
12. Thailand 11 16 46 73
13. Hong Kong 8 18 20 46
14. Malaysia 7 13 16 36
15. Qatar 6 4 3 13
16. Mongolia 5 9 11 25
17. Vietnam 4 16 18 38
18. Singapura 4 2 15 21
19. Filipina 4 2 15 21
20. Uni Emirat Arab 3 6 5 14
21. Kuwait 3 1 2 6
22. Kirgistan 2 6 12 20
23. Yordania 2 1 9 12
24. Kamboja 2 0 1 3
25. Arab Saudi 1 2 3 6
26. Macau 1 2 2 5
27. Irak 1 2 0 3
28. Korea Bersatu 1 1 2 4
28. Libanon 1 1 2 4
30. Tajikistan 0 4 3 7
31. Laos 0 2 3 5
32. Turkmenistan 0 1 2 3
33. Nepal 0 1 0 1
34. Pakistan 0 0 4 4
35. Afganistan 0 0 2 2
35. Myanmar 0 0 2 2
37. Suriah 0 0 1 1 (bac)