Ini ‘Bantheng’ PDIP Dalam Pikada di Jatim, Minus Surabaya

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), telah mempunyai ‘bantheng’ (baca: calon) dalam Pilkada di beberapa kabupaten, di Jawa Timur, minus Kota Surabaya.


Pengumuman nama calon ini, diumumkan bersama 75 calon dari Banteng Moncong Putih, secara virtual dari kediaman Megawati, di Jalan Teuku Umar, Jakarta, oleh Puan Maharani, Selasa 11 Juni 2020.


Empat calon bupati-wakil bupati dari PDIP di Jawa Timur, yang telah diumumkan, yakni Kabupaten Tuban, Setiajit-Armaya Mangkunegara.
“Kabupaten Gresik H. Fandi Achmad Yani- Hj. Aminatun Habibah,

Kabupaten Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani-H. Sugirah, dan Kabupaten Ponorogo,  H. Sugiri Sancoko- Lisdyarita,” ucap Puan Maharani.
Hadir dalam pengumuman ini, diantaranya Sekjen PDIP, Hasto Kristyanto. (Red).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait