beritalima.com | Aura Nur Sahara Merupakan Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang menjalani mata Kuliah Kerja Nyata individu. KKN ini dijalankan selama 12 hari diberi waktu pelaksanaan dari tanggal 7 Desember 2020- 7 Januari 2021 dengan dosen pembimbing lapangan, Hilyatun Nuha, ST.,MT. Mahasiswa Fakultas Ilmu Hukum untag tersebut melakukan berbagai program kerja di lingkungan Ketintang Baru II RT 02/RW 01 Kelurahan Ketintang kecamatan Gayungan. Program kerja yang dilakukan untuk meningkatkan kesadaran warga sekitar akan bahaya Covid 19 dan agar warga mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
Dalam KKN individu tersebut, Aura melakukan program kerja antara lain yaitu memberitahu cara pembuatan hand sanitizer dengan pemanfaatan bahan alami seperti lidah buaya dan jeruk nipis dan dicampurkan dengan alkohol 70% serta pembuatan disinfektan dari cuka putih dan minyak esensial bisa dengan menggunakan minyak kayu putih. “Memberitahukan cara pembuatan hand sanitizer dan disinfektan sendiri kepada warga Ketintang Baru II RT 02/RW 01 yang dimaksudkan agar warga dapat membuatnya sendiri dirumah dengan bahan yang mudah didapat dan tentunya lebih murah,” Jelas Aura.
Luaran yang dihasilkan pada program kerja ini berupa produk hand sanitizer yang dibagikan kepada warga dan disinfektan yang disemprotkan di balai RT Ketintang Baru II serta buku panduan cara pembuatan hand sanitizer dan disinfektan lalu dibagikan kepada warga.
Program selanjutnya yang dilakukan yaitu membuat poster dan banner sebagai gerakan untuk warga setempat mematuhi protokol yang berlaku agar terputusnya rantai penyebaran Covid 19. Poster dan banner tersebut dipasang di lingkungan sekitar Ketintang Baru II RT 02/RW 01. “Dengan adanya poster dan banner agar warga yang melihat dan membacanya dapat sadar untuk tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku guna memutus rantai penyebaran Covid 19,” tuturnya. Karena di lingkungan Ketintang Baru II RT 02/RW 01 warganya sangat sulit menerapkan protokol kesehatan untuk melindungi diri dari Covid 19. Luaran yang dihasilkan yaitu desain poster dan banner.
Ada juga pembagian sembako dan masker kepada yang membutuhkan bertujuan untuk membantu sedikit dengan membagikan sembako tersebut. “saya membagikan sembako berfokus kepada yang lebih membutuhkan seperti orang penyapu jalan, ibu2 penjual warung kecil yang ada dipinggir jalan,” tuturnya.
“Program KKN yang saya lakukan terlaksana dengan lancar, dengan program KKN di era new normal ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran pada masyarakat tentang bahayanya Covid 19,” tutup Aura.