BANYUWANGI, beritalima.com – Mengunjungi Indonesia rupanya menjadi agenda wisata tersendiri bagi keluarga bule dari Austria yang berkeliling dunia dengan menggunakan mobil caravan. Mereka menyempatkan akan berkeliling ke berbagai destinasi wisata di Indonesia selama 4 bulan.
“Di negara lain kita hanya 1 bulan. Tapi di Indonesia kita punya waktu 4 bulan. Karena Indonesia luas. Banyak pulau yang kita akan kunjungi,” ujar Leander kepada awak media. Selasa (24/4/2018).
Leander pun mengatakan, bersama dengan keluarganya, dia pertama menginjakan kaki di Kalimantan. Selanjutnya mereka menyusuri Jawa hingga ke Banyuwangi. “Banyak tempat wisata yang kita kunjungi. Terakhir Bromo dan Ijen. Di Ijen kita dua hati ada di Paltuding,” tambahnya.
Selanjutnya, kata Leander, bersama keluarganya dirinya akan melanjutkan perjalanan menuju Bali, Bali, Lombok, Flores dan Timor. “Tentu banyak destinasi wisata yang akan kita kunjungi di Indonesia,” tambahnya.
Sementara itu Maria mengaku senang berada di Indonesia. Cuaca panas yang khas di daerah tropis membuatnya kerasan disini. “Cuaca yang yang saya suka. Panas dan selalu ada matahari,” tambahnya.
Maria juga terkesan dengan hospitality masyarakat Indonesia yang selalu ramah dengan turis. “Setiap kami lewat mereka melihat kami. Karena kita berada di kendaraan besar. Dan mereka ramah dengan kami,” tambahnya.
Ditambahkan Leander, keramahan warga Indonesia dirasakan saat dirinya akan naik ke Ijen. Dia diperingatkan jika mobilnya tak akan mampu naik ke Ijen. Namun setelah dijelaskan jika kendaraan tersebut dilengkapi dengan 4 Wheel drive, akhirnya mempersilahkan kendaraannya melintas.
“Disini saya kagum dengan masyarakat Banyuwangi. Selama perjalanan yang terjal itu mereka menyertai kami hingga sampai tepat di kaki gunung.” tambahnya. (Abi)