Inspektorat Segera Serahkan LHP ADD Desa Buya dan Auponhia

  • Whatsapp

KEPULAUAN SULA,beritaLima,com – Dugaan penyimpangan alokasi dana desa (ADD) Desa Buya dan Desa Auponhia, Kecamatan Mangoli Selatan, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) segera terbongkar.

Tim pengendali Inspektorat Kabupaten Kepulauan Sula, Machaful Sasmito saat diwawancarai, beritaLima,com di halaman Kantor DPRD Kepsul, Selasa (30/06/20) menyatakan, pihaknya akan segera menyerahkan laporan hasil pemeriksaan (LHP) ADD Desa Buya dan Desa Auponhia “ungkap Machaful

Tim auditor Inspektorat saat ini sedang bekerja menuntaskan berkas LHP tersebut. ‘’Insya Allah satu dua hari ini sudah selesai dan akan segera kita serahkan ke kejaksaan.

Machaful menambahkan, pihaknya sudah selesai melakukan audit ADD Desa Buya dan Desa Auponihia. Semua laporan masyarakat yang berkaitan dengan anggaran sudah diaudit dan ada temuan kerugian negara, namun tidak bisa dipublikasi, “kata Machaful.[DN]

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait