Isu Mutasi Menghangat, Kepsek SD ‘Dirombak’

  • Whatsapp

TORAJA UTARA,beritalima.com – Pemerintah Kabupaten Toraja Utara rencana melakukan mutasi sejumlah Kepala Sekolah (Kepsek) Dasar se Toraja Utara.

Jadwal mutasi yang rencananya di jadwalkan tanggal 20 Juli 2017, rencana mutasi itu digelar, namun rencana mutasi tersebut terlihat batal.

Isu mutasi sempat di hembuskan oleh Dinas Pendidikan Toraja Utara, dalam perjalanan rencana mutasi, dengan agenda jadwal yang sudah ditetapkan rupanya molor lagi.

Kepala Bidang (Kabid) Yohanis Lembang, S.Pd, M.Pd, terkait pelaksanaan mutasi Kepsek SD, belum bisa memberikann keterangan secara rinci terkait mutasi tersebut.

Walaupun aku dia, soal mutasi itu memang ada, namun kepastiannya tergantung Bupati Toraja Utara.

Sementara di tempat terpisah, Daniel Pongsilurang pemerhati pendidikan Toraja Utara, saat memberikan keterangan persnya, Kamis 27 Juli 2017 di Rantepao, ada dua nama yang sempat santer di bicarakan terkait mutasi selaku Kepsek pada sekolah SD di Rantepao, seperti, Liuk Pairi’,S.Pd, bakal menempati sekolah barunya kepsek SDN 1 Rantepao, sementara Lince Pongtasik, S.Pd, bakal di lantik selaku Kepsek SDN 8 Rantepao.

Daniel, setelah mendengar informasi soal mutasi tersebut hanya berharap tidak adanya perubahan dan sesuai apa yang telah ‘digelindingkan’ nama-nama Kepsek tidak ada perubahan.(Gede Siwa).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *