Jalan Rusak Parah, Santri dan Masyarakat Gotong Royong Memperbaiki

  • Whatsapp

Bangkalan – Sejumlah santri Darussalam Roudlotut Tholibin dan Masyarakat Desa Banyuning Daja gotong royong memperbaiki Jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Geger menuju Kecamatan Sepuluh Bangkalan Utara yang rusak parah dan belum ada perhatian dari pemerintah selama hampir 13 Tahun.

Titik terparah kerusakan jalan tersebut berada di depan rumah Pak Sra’i Dusun Tlagah, Desa Banyuning Daja kecamatan Geger. Jalan berlubang cukup dalam dan panjang tersebut diperparah dengan turunnya hujan cukup deras setiap hari.

Menurut Markayan (42Tahun) warga setempat mengatakan bahwa sudah banyak usaha dilakukan oleh para tokoh dan sesepuh Desa untuk menyampaikan ke Pemerintah tentang jalan rusak tersebut, namun hasilnya sampai saat ini masih nihil perbaikan.

“Rusaknya jalan ini Pernah juga viral di medsos, yaitu sejumlah pemuda menanam padi dan pohon pisang mas” tandas Markayan.

Karena tidak kunjung ada perbaikan, sejumlah masyarakat dan Santri berbondong-bondong untuk memperbaiki jalan tersebut secara swadaya, “Alhamdulillah untuk material batu-nya dibantu Pak Abdul Halim anggota DPRD Jatim dari Dapil Madura”, ujar Musek yang juga ikut dalam aksi sosial tersebut.

Dari pantauan lapangan, segenap Pengguna jalan menyambut baik gotong royong yang dilakukan oleh Santri dan Masyarakat tersebut, bahkan beberapa pengguna jalan secara suka rela memberikan donasi partisipasi seikhlasnya, ada yang Rp.2.000, Rp.5.000 bahkan Rp.50.000. (ik)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait