SAMPANG, BeritaLima.com – Manfaatkan momen Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu lintas Bhayangkara Ke-69, Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Sampang menggelar acara ngopi bareng awak media, hal itu dilakukan sebagai wujud jalin kebersamaan dan sinergitas antara Polres Sampang dan insan pers, Jum’at (6/9/2024).
Dalam acara yang digelar di cafe febria jalan makboel polagan (Embong anyar) Kabupaten Sampang tersebut, Kasat lantas Akp Karnoto didampingi oleh Kanit Regident (KRI) Ipda Broos Tito Darmawan, Kepala Adpel Samsat Sampang Wildan Mahbuby, Perwakilan PT. Jasa raharja KB Samsat Sampang Agus Budi Setiawan, serta beberapa anggota Lantas lainnya.
Saat memberikan sambutan Kasat lantas membeberkan beberapa hal mulai dari perkenalan nama, asal usul, keluarga, pengalaman saat bertugas hingga beberapa hal yang menarik dan di sukai dari Kabupaten Sampang.
“Meskipun dadakan, kami mengumpulkan rekan-rekan media yang bertugas di kabupaten sampang ini dengan maksud untuk menjalin keakraban dan silaturahmi berkaitan dengan pergantian jabatan Kasat Lantas Baru,” ungkap Akp Karnoto.
Pihaknya menginginkan koordinasi dan kerjasama antara awak media dengan Satlantas polres sampang bisa senantiasa terjalin, ”Kami mohon bantuan dan kerjasama teman-teman wartawan, khususnya dalam hal ekspos beberapa kegiatan kami yang sekiranya bisa menjadi edukasi bagi Masyarakat luas khususnya Sampang,” pintanya.
Di samping itu pihaknya juga tidak menutup diri disaat ada saran dan kritik agar dikoordinasikan terlebih dahulu, “Kami berharap kedepannya teman-teman jangan bosan untuk selalu memberikan masukan kepada kami, jika WhatsApp tidak kami tanggapi, telpon saja pasti kami angkat,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Lintas Media Sampang (LMS) Hernandi kusumahadi (dedet) mengucapkan selamat datang di Kabupaten Sampang dan selamat bertugas, serta mengapresiasi Kasatlantas polres Sampang yang begitu menghormati para leluhur dan Sejarah Kabupaten Sampang.
“Tidak elok rasanya jika ada yang datang dan menghormati leluhur kita tidak kita berikan penghormatan juga, karena secara adat ketimuran hal itu merupakan yang utama,” katanya
Ditempat yang sama, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sampang Fathor Rahman menambahkan, ada acara ngopi bersama tersebut merupakan hal kecil yang besar sekali manfaatnya, karena dari bincang santai lah komunikasi akan lebih cair dan akrab.
“Langkah ini perlu diapresiasi, karena dengan demikian jalinan keakraban akan cepat terjalin dan semoga selanjutnya bisa lebih maksimal lagi sehingga bisa mencakup 15 organisasi yang ada di Sampang,” singkatnya. (FA)