Jaring Aspirasi Warga, Edi Rahmat Siap Usahakan Bedah Rumah

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com – Sekretaris Komisi B DPRD Kota Surabaya, R. Edi Rachmat SE MM, mengakhiri rangkaian reses/ jaring aspirasi masyarakat di RW 06 Waringin, Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo, Surabaya, Selasa (30/1/2018) malam.

Acara ini dihadiri sekitar 100 warga Kampung Waringin yang terdiri dari 8 RT, termasuk Ketua RT 08, Gandi, dan Ketua RW O6 Waringin, Suyoko, yang datang terlambat.

Ketua RT 08, David, mengawali sambutan dengan menyampaikan terimakasih pada Edi Rahmat yang memilih melakukan jaring aspirasi masyarakat di wilayah ini. David minta pada warga untuk menyampaikan berbagai persoalan dan yang dibutuhkan di kampung ini.

Edi Rahmat, dalam sambutan awalnya lebih banyak memperkenal diria. Politisi Partai Hanura Kota Surabaya ini mengaku jadi anggota DPRD Kota Surabaya berangkat dari daerah pemilihan (Dapil) 4. Ia mengaku tidak kecewa meski dalam Pileg 2014 lalu cuma mendapat 1 suara dari Kampung Waringin ini.

Edi juga mengaku tinggal di wilayah Kelurahan Sawunggaling, tepatnya di Perumahan TNI Hayam Wuruk, karena istrinya anggota TNI yang masih aktif.

“Kita ini satu kampung. Monggo kalau bapak dan ibu mau main ke rumah kami,” ujar bapak 3 anak ini.

Edi juga menjelaskan bahwa acara ini merupakan kewajibannya sebagai anggota dewan untuk menjaring aspirasi warga di masa reses. “Jadi ini bukan acara kepartaian, bukan kampanye, melainkan acara wakil rakyat,” tandas Ketua DPC Partai Hanura ini.

“Silakan utarakan semuanya. Seperti kebutuhan sarana dan prasarana kampung, tenda, sound system, infrastruktur, termasuk hibah, sampaikan kepada saya,” ujarnya.

Tawaran anggota dewan yang murah senyum ini langsung direspon Gandi, salah satu warga. Mantan Ketua 08 ini menanyakan tentang status badan hukum. Selain itu Gandi juga minta bantuan untuk merehak Balai RT yang sudah lapuk.

Menurut Gandi, kampungnya sudah mulai fokus untuk pembangunan lingkungan. ”Mohon dapat di bantu untuk penghijauan yang akan kami lakukan,” ujarnya.

Mendapat permohonan itu, Edi menyatakan siap membantu penghijauan lingkungan. ”Buat proposal langsung berikan ke kami di DPC Partai Hanura Surabaya.

”Saya ini wakil sampeyan, jadi jangan sungkan. Sampaikan aspirasi, saya pasti akan perjuangkan. Termasuk untuk bedah rumah, bikin saja proposalnya,” tukasnya. (Ganefo).

Teks Foto: Edi Rahmat (5 dari kanan) bersama warga, setelah Jaring Aspirasi Masyarakat di wilayah RW 06 Waringin, Surabaya, Selasa (30/1/2018).

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *