Jaringan Sering Hilang, Tower Desa Menaluli Berfungsi tidak Maksimal

  • Whatsapp

ILustrasi
KEPULAUAN SULA,beritaLima,com | Meski telah memiliki tower jaringan telekomunikasi tak bisa jadi jaminan kelancaran telekomunikasi. Misalnya, saja kondisi tower yang ada di Desa Menaluli, Kecamatan Mangoli Utara, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Maluku Utara kerap menjadi keluhan lantaran pada waktu tertentu mengalami blankspot. Hal ini tentu saja menjadi sorotan masyarakat setempat.

Bahkan, tak jarang sejumlah warga meminta kepada pihak terkait untuk dapat memperbaiki masalah yang ada pada tower telekomunikasi tersebut.

Disampaikan Rosdiana, warga setempat, bahwa awalnya memiliki tower jaringan telekomunikasi, jaringan cenderung normal. Mala sekarang saluran komunikasi lumpuh total, tidak tahu sampai kapan. Ini kan namanya mengecewakan,” ujar Ros kepada media ini, Jum’at (14/7/23)

Sebenarnya, hilangnya jaringan bukan kali pertama terjadi.  Setiap saat sering terjadi blank spot di wilayahnya meskipun memiliki tower telekomunikasi.

“Kemarin-kemarin juga sering hilang sendiri. Pas kita ke kampung tetangga, jaringan ada. Berarti kan dari towernya yang bermasalah,” jelasnya.

Sementara itu, Ramdani, warga lainnya mengungkapkan senada. Ia mengatakan, pihak terkait perlu melakukan perbaikan agar tidak mengalami blank spot. Apalagi kata dia, tak sedikit warga yang sangat bergantung pada ketersediaan jaringan telekomunikasi itu.

“Meskipun tak sampai seharian tapi ini kan sudah mengganggu aktivitas,” jelasnya.

Ia juga mengatakan, bahwa kondisi sering tidak berfungsinya tower tersebut lantaran sering kehabisan solar, di samping itu, ada juga yang mengatakan, berdasarkan cuaca. “Kami tidak tahu benar atau tidak. Tapi kenapa jaringam di tempat lain bagus,” ujarnya.

Ia pun berharap, kepada pihak pengelola atau pihak terkait untuk dapat memperbaiki tower tersebut agar pelayanan telekomunikasi berjalan lamcar.

“Ya harapannya dapat segera diperbaiki. Karena selama ini keberadaan tower itu masih belum maksimal,” tandasnya [dn]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait