Jelang Hari Jadi TNI, Pangarmatim Tinjau Tempur Laut

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com-
Dalam rangka menyambut hari jadi TNI ke-72 tanggal 5 Oktober 2017 nanti, Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim) Laksamana Muda (Laksda) TNI Darwanto, S.H., M.A.P., menyaksikan jalannya Tactical Floor Game (TFG) Demo Tempur Laut, bertempat di Gedung TFG Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Jum’at (21/07/2017).

Komandan Guspurlatim Laksamana Pertama TNI Rachmad Jayadi, M.Tr (Han) selàku Dansatgas Demo Laut memaparkan kepada Pangarmatim tentang rencana kegiatan Demo Tempur Laut yang diikuti oleh unsur-unsur laut dan udara dari TNI Angkatan Laut dalam rangkaian kegiatan HUT TNI ke-72 yang rencananya akan dilaksanakan di Cilegon, Banten.

. Tactical Floor Game merupakan bagian dari skenario latihan untuk mematangkan rencana operasi yang telah disusun bersama staf dan pelaku latihan. Dalam pelaksanaan TFG Komandan Guspurlatim didampingi oleh Komandan Satuan Kapal Amfibi (Dansatfib) Koarmatim Kolonel Laut (P) Retiono Kunto, S.E., selaku Wadansatgas Demo Tempur Laut, dan seluruh peserta latihan dari Kotama TNI AL wilayah Surabaya.

Reporter: Eko

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *