Jelang Penilaian Adipura Warga Diminta Tak Bakar Sampah

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com-

Menjelang penilaian tim Adipura di wilayah Jakarta Utara, Husein Murad Walikota Jakarta Utara menghimbau warga tak membakar sampah. Hal tersebut di katakan Husein Murad ketika memberi sambutan pengukuhan anggota Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) se Kecamatan Pademangan di Gedung Lodan Mas, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Jum’at (03/11/2017).

Husein Murad mengatakan, dalam penilaian Adipura membakar sampah merupakan pelanggaran. “Kalau ada yang membakar sampah nilainya menjadi berkurang, nilainya menjadi minus, menjadi finalti dan mendapat hukuman,”terang Walikota.

Ia juga meminta, masyarakat Jakarta Utara dapat menjaga kebersihan lingkungannya. Apalagi sampai membakar sampah. “Karena membakar sampah itu dalam penilaian adipura menjadi hal yang tabu, menjadi larangan sehingga menyebabkan nilainya bukan hanya kecil tapi menjadi min,”jelas Husein Murad.

Husein Murad mengatakan, beberapa tahun terakhir Pemerintah Kota Jakarta Utara tidak mendapat juara adipura. Tahun ini 2017 Husein Murad berharap Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dapat meraih piala adipura.

“Saya harap tahun ini kita dapat piala adipura, karena tahun sebelumnya kegagalan Kota adminiatrasi Jakarta Utara meraih piala adipura disebabkan oleh pembakaran di Taman BMW. Namun saat ini Taman BMW sudah menjadi bagus dan tidak ada lagi pembakaran sampah, semoga dengan begitu tahun ini Pemerintah Jakarta Utara meraih juara adipura,”pungkasnya. (Edy)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *