BENGKULU, beritalima.com – Kampanye akbar pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu David Suardi – Baksir di Stadion Semarak Sawah Lebar Bengkulu dipadati oleh massa pendukung. Jumat (4/5/2018).
Turut hadir dalam kampanye akbar tersebut, Anggota DPD RI yang juga mantan Walikota, Ahmad Kenedi serta Mayor Purnawirawan M Soleh.
Paslon David-Bakhsir setibanya dilokasi disambut dengan tarian adat selamat datang khas Bengkulu. Gema lagu Indonesia Raya mengawali pembukaan kampanye paslon independen ini.
“Kami siap mengucurkan dana kesehatan sebesar Rp.50 miliar dibidang kesehatan untuk masyarakat kecil nantinya bila terpilih sebagai Walikota Bengkulu,” ungkap David Suardi dalam pidatonya.
Sementara itu, Ahmad Kenedi, atau yang akrab disapa Bang Ken mengajak kepada para pendukung David-Bakhsir untuk senantiasa menjaga ketertiban umum.
“Pada hari ini saya turut mengunakan hak politik saya sebagai warga negara Indonesia yaitu mendukung salah satu calon yang mana pada hari ini berani mengajukan dirinya sebagai calon independen pada Pilwakot mendatang. Mereka adalah pemimpin baru yang bisa membawa harapan masyarakat dan mampu membawa perubahan dalam Kota Bengkulu, tegas bang Ken.
Selain itu, Bang Ken juga berharap agar para pemilih dapat bersikap rasional, bukan transaksional serta tidak mudah terpancing terhadap isu-isu maupun berita yang dapat melanggar ketentuan dalam setiap penyelenggaraan Pemilu.
Acara ini juga diisi dengan simulasi pencoblosan David-Bakhsir dalam Pilwakot yang akan digelar pada 27 Juni 2018 mendatang. Acara juga dimeriahkan oleh artis Minang, Ipank.
Pasangan David-Bakhsir tidak segan-segan turun panggung berbaur bersama warga masyarakat yang hadir untuk berfoto, bersalaman dan larut dalam kemeriahan. (Mts)