Kapolda Aceh Tinjau Kamtibmas Detik Detik Jelang Pergantian Tahun Baru 2025

  • Whatsapp

Beritalima.com ( Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh melakukan pemantauan langsung terhadap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pergantian tahun 2024 ke 2025. Pemantauan tersebut dipusatkan di Pos Pelayanan Barata Plaza, Kota Banda Aceh, Selasa malam (31/12/2024).

Irjen Achmad Kartiko menyebutkan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga kondusivitas wilayah Aceh selama momen pergantian tahun. Dalam kesempatan itu, Kapolda Aceh bersama Pangdam Iskandar Muda dan jajaran Forkopimda juga melaksanakan video conference dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan sejumlah pejabat kementerian terkait di tingkat pusat.

“Kami memastikan bahwa persiapan pengamanan pergantian tahun sudah dilakukan dengan matang. Semua pihak telah bekerja sama untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif,” ujar Achmad Kartiko kepada wartawan usai video conference.

Kapolda menyatakan, Polda Aceh bersama TNI dan stakeholder terkait telah mengerahkan personel untuk memastikan keamanan selama perayaan Natal yang telah berlalu hingga momen Tahun Baru mendatang. Sejauh ini, situasi keamanan di Aceh dinilai terkendali tanpa ada gangguan berarti.

“Kami terus bersinergi dengan TNI, pemerintah daerah, dan pihak terkait lainnya dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Personel sudah disebar di berbagai titik strategis,” tambahnya.

Ia menjelaskan, pengamanan difokuskan di beberapa lokasi penting, termasuk gereja yang menjadi tempat ibadah umat Kristiani saat Natal, serta pos pelayanan dan pengamanan di pelabuhan dan bandara. Hal ini dilakukan untuk memastikan kelancaran aktivitas masyarakat selama momen liburan akhir tahun.

“Selain pengamanan tempat ibadah, kami juga mendirikan pos pelayanan di kawasan vital seperti pelabuhan dan bandara. Ini penting untuk menjaga arus transportasi tetap lancar dan aman,” ujarnya.

Selain itu, Irjen Achmad Kartiko mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas selama malam pergantian tahun. Ia berharap masyarakat dapat merayakan tahun baru dengan penuh kedamaian tanpa gangguan keamanan.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung upaya menjaga situasi yang sudah kondusif ini. Dengan kerja sama semua pihak, kita bisa menciptakan perayaan tahun baru yang aman dan damai,” katanya.

Dalam pantauan langsung di Pos Pelayanan Barata Plaza, Kapolda juga memastikan kesiapsiagaan petugas di lapangan. Ia mengapresiasi kinerja jajaran Polri dan TNI yang telah bekerja keras menjaga stabilitas keamanan, terutama dalam menghadapi keramaian di malam tahun baru.

Irjen Achmad Kartiko menegaskan, selain pengamanan langsung di lapangan, Polda Aceh juga memantau situasi melalui pusat kendali operasi yang terkoneksi dengan berbagai wilayah. Hal ini dilakukan untuk merespons cepat jika terjadi situasi darurat.

“Masyarakat Aceh dapat merayakan pergantian tahun dengan tenang. Kami terus memantau situasi di lapangan dan siap memberikan pelayanan terbaik,” tuturnya.

Ia berharap situasi kondusif ini dapat terus terjaga hingga tahun baru dan seterusnya. “Semoga di tahun yang baru nanti, kita semua dapat menghadirkan semangat baru untuk membangun Aceh yang lebih baik, aman, dan sejahtera,” tutupnya.* (A79)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait